443 Jenazah Warga Aceh Yang Meninggal Di Ranto Di Pulangkan Secara Gratis Oleh Ketum PAS Akhyar Kamil

REDAKSI OPOSISI NEWS 86

- Redaksi

Senin, 19 Mei 2025 - 08:27 WIB

50319 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aceh Utara – Ketua Umum Persaudaraan Aceh Seranto (PAS), H. Akhyar Kamil, S.H., kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap warga Aceh di perantauan dengan memfasilitasi pemulangan jenazah warganya secara gratis. Kali ini, jenazah M. Rizal Fahmi asal Desa Lambaro Tunong, Kecamatan Lembah Seulawah, Kabupaten Aceh Besar, dipulangkan dari RSUD CAM Bekasi ke kampung halaman tanpa dipungut biaya sepeser pun.

Pemulangan jenazah ini merupakan hasil respon cepat Ketum PAS terhadap permohonan resmi yang diajukan oleh Kerukunan Keluarga Aceh Rayeuk (KEKAR) melalui surat bernomor SKI /11/ DPP-KEKAR/V/46.25. Surat yang ditandatangani oleh Ketua Umum KEKAR Dr. Sanusi Hasyim, M.M., dan Sekjen KEKAR Farhan Jaafar, S.H., langsung direspons oleh Akhyar Kamil dengan komitmen kuat. “Baik dan siap,” ucapnya saat menerima telepon dari keluarga almarhum.

Setelah menerima informasi, Akhyar langsung memerintahkan relawannya untuk bergerak. Relawan PAS, Ijaluddin dan Cek Pon, segera menuju RSUD CAM Bekasi dengan menggunakan mobil ambulance Toyota Fortuner BL 1002 AG yang merupakan bantuan dari Pemerintah Aceh dan telah digunakan PAS untuk operasional kemanusiaan di Jakarta.

Jenazah kemudian dibawa ke Bandara Soekarno-Hatta dan diberangkatkan melalui penerbangan Garuda GA-0146 pada Senin, 19 Mei 2025 pukul 11.45 WIB. Ketum PAS juga mengoordinasikan dengan Ketua Relawan DPW PAS Provinsi Aceh, Afriadi (Adi Glori), untuk menjemput jenazah di Bandara Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang, dan mengantarnya langsung ke rumah duka menggunakan ambulance Suzuki APV B 2087 UKL, bantuan dari PT. BCA Finance Jakarta.

Ketum PAS memastikan bahwa seluruh proses dari awal hingga akhir ditanggung oleh dirinya secara pribadi tanpa membebani pihak keluarga. Ini menjadi bagian dari komitmen sosial PAS terhadap warga Aceh di perantauan, yang sudah tercermin dari total 443 jenazah yang berhasil dipulangkan oleh Akhyar Kamil secara gratis hingga hari ini.

Baca Juga :  Haji Uma Minta Proses Hukum Terhadap Oknum TNI AL Pelaku Pembunuhan di Aceh Utara Berjalan Secara Transparan

Akhyar Kamil juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Aceh dan semua pihak yang telah mendukung dan membatu kegiatan sosialnya mulai dari tahun 2012 sampai saat ini. Tanpa Bantuan dan Dukungan dari semua pihak kami Persaudaran Aceh Seranto tidak akan jadi apa-apa.

Dengan semangat kemanusiaan dan solidaritas sesama warga Aceh, Akhyar Kamil terus menjadi simbol nyata kepedulian tanpa pamrih. Kiprahnya dalam membantu pemulangan jenazah dari berbagai daerah ke Aceh menjadi bukti bahwa nilai persaudaraan dan solidaritas antar sesama dapat dijalankan dengan penuh tanggung jawab dan keikhlasan. [MUHADAR]

Berita Terkait

TK SBB Kupula Terjerat Dugaan Pungli, Kepsek Ancam Wartawan dengan Gugatan
Sekretaris IPNU Aceh Utara Desak Pemerintah Cabut SK Mendagri Terkait Empat Pulau Aceh yang Diklaim Sumut
Zulkifli, SE., Anggota DPRK Aceh Utara: Pemerintah Pusat Harus Kembalikan Empat Pulau Aceh yang Dimasukkan Ke Wilayah Sumatra Utara
Training Implementasi Sertifikasi Halal, Adhifatra Agussalim: Komitmen Wujudkan Produk Air Minum yang Suci dan Aman
Rektor UIN Sultanah Nahrasiyah Lhokseumawe Serahkan Anugerah Penghargaan Kepada Hariandaerah.com
Sentuhan Qurban di Pesisir Aceh: 200 Kantong Daging untuk Warga Kuala Meuraksa
TMMD ke-124 Resmi Ditutup, Tuntas Bangun Infrastruktur dan Perkuat Ketahanan Desa Pase Sentosa
Tekan Inflasi, Pemda Aceh Utara Gelar Gerakan Operasi Pasar

Berita Terkait

Rabu, 18 Juni 2025 - 21:20 WIB

Kemenkumham Aceh Jalin Kerja Sama Strategis dengan 23 PTS, Perkuat Pembinaan Hukum di Dunia Kampus

Rabu, 18 Juni 2025 - 19:32 WIB

Cahaya Baru di Ufuk Barat: Empat Pulau Berpijar Kembali ke Pangkuan Aceh

Rabu, 18 Juni 2025 - 17:16 WIB

Polda Aceh Gelar Zikir dan Doa Bersama Sambut Hari Bhayangkara ke-79

Rabu, 18 Juni 2025 - 06:31 WIB

Kedaulatan Aceh Kokoh, SWI Aceh Ucapkan Syukur Atas Terselesainya Sengketa Pulau, Apresiasi Solidaritas Nasional Termasuk Prabowo Subianto

Rabu, 18 Juni 2025 - 06:27 WIB

Kedaulatan Aceh Kokoh, SWI Aceh Ucapkan Syukur Atas Terselesainya Sengketa Pulau, Apresiasi Solidaritas Nasional Termasuk Prabowo Subianto

Senin, 16 Juni 2025 - 18:16 WIB

Polda Aceh Gelar Bakti Kesehatan Hari Bhayangkara ke-79, Ratusan Orang Ikuti Donor Darah

Minggu, 15 Juni 2025 - 21:08 WIB

Kolaborasi Perusahaan Lokal dengan BUMD Untuk Pemberdayaan Ekonomis Daerah

Minggu, 15 Juni 2025 - 07:28 WIB

Serangan Pedas Bunda Salma: DPRD Sumut ‘Penjajah’ yang Mengancam Kedaulatan Aceh!

Berita Terbaru