Waduh, !!!. Masyarakat Desa Buluh Dori Laporkan Oknum PJ Kepala Desa ke Inspektorat Subulussalam, Ada Apa,???.

KABIRO SUBULUSSALAM- ACEH SINGKIL

- Redaksi

Rabu, 26 Februari 2025 - 14:54 WIB

50523 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Subulussalam – Masyarakat Desa Buluh Dori, Kecamatan Simpang Kiri, Kota Subulussalam, hari ini melaporkan oknum Penjabat (PJ) Kepala Desa mereka ke Inspektorat, terkait dugaan ketidaktransparanan dalam pengelolaan Dana Desa (DD) untuk anggaran tahun 2024.

Sulaiman dan dua warga Kampong Buluh Dori ini mendatangi Kantor Inspektorat untuk melaporkan dugaan masalah tersebut, sembari membawa contoh tangki semprot yang dipermasalahkan. Mereka mengungkapkan bahwa anggaran desa tahun 2024 pada masa kepemimpinan PJ Kepala Kampung diduga sarat dengan masalah. Menurut mereka, anggaran tersebut tidak jelas peruntukannya dan banyak yang tidak dapat dipertanggungjawabkan.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) untuk anggaran 2025, beberapa tokoh masyarakat juga mempertanyakan ketidaksesuaian dan tidak terealisasinya berbagai program kegiatan desa yang telah direncanakan. Beberapa program yang tidak terealisasi atau tidak sesuai rencana antara lain pengadaan tangki semprot, rehab seng atap mushola, dan biaya gotong royong. “Setiap pertanyaan yang kami ajukan mengenai anggaran ini tidak pernah mendapat jawaban yang memuaskan. Kami merasa ada yang tidak beres dalam pengelolaan dana desa ini,” ungkap salah satu warga, Sulaiman Berutu, Rabu (26/02/2025).

Baca Juga :  Tiga Pelaku Pembunuhan Di Kampong Panglima Sahman Ditangkap Polisi

Selain itu, warga Desa Buluh Dori juga mencurigai adanya indikasi pembelanjaan fiktif dan mark-up anggaran. Salah satu contohnya adalah pengadaan tangki rondap sebanyak 252 unit yang dianggarkan dengan harga Rp. 750.000 per unit, sementara harga pasaran hanya sekitar Rp. 350.000. “Kami pernah mempertanyakan pengelolaan anggaran dana desa pada saat Musrenbangdes tahun 2025, namun PJ Kepala Desa tidak dapat memberikan penjelasan yang memadai,” tambah Sulaiman.

Baca Juga :  DPD LP Tipikor Nusantara Kota Subulussalam Ucapkan Selamat Hut TNI Ke 79, Semoga Semakin Jaya.

Masyarakat Desa Buluh Dori berharap agar Inspektorat segera melakukan audit menyeluruh terhadap penggunaan Dana Desa tahun 2024 untuk memastikan tidak ada penyalahgunaan anggaran yang merugikan warga. Mereka juga menuntut agar proses administrasi dan pengelolaan dana desa dilakukan dengan transparan dan akuntabel demi kepentingan pembangunan desa yang lebih baik.

Menyikapi laporan ini, pihak Inspektorat Subulussalam menyatakan bahwa mereka akan segera menindaklanjuti laporan warga Desa Buluh Dori setelah menerima disposisi langsung dari Wali Kota Subulussalam. “Kami tidak bisa memastikan waktunya, tetapi laporan ini akan segera kami tindaklanjuti setelah disposisi dari pimpinan,” Ujar Khairul Zaman, perwakilan dari Inspektorat.

Dengan laporan ini, diharapkan proses pemeriksaan dan pengawasan terhadap penggunaan dana desa dapat dilakukan lebih ketat dan sesuai dengan peraturan yang berlaku. [ER.K]

Berita Terkait

Polsek Simpang Kiri Pastikan Keamanan Warga Saat Beribadah di Bulan Suci Ramadan
Suasana Ramadhan, Pemdes Di 3 Desa Salurkan Bantuan Sembako untuk anak-anak Yatim
Momentum Ramadhan, Kepala Desa Simolap Bagikan Sirup Ke Warga Setempat.
Menjadi Sorotan (BPG) Kuta Batu Sudah Jelas-Jelas Serakah Jabatan.
BPG Kuta Batu Diskriminatif Aspirasi Masyarakat Terkait PJ. Rosmaida Berutu, S.IP
Pengelolaan Dana BOSP, Dinas Pendidikan Kota Subulussalam Buka Suara
Turut Berduka Cita Atas Kepergian M. Amin, Anggota LP Tipikor Nusantara
Inspektorat Kota Subulussalam Periksa Dana Pembinaan LSM, Diduga Ada Kejanggalan di Kesbangpol

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 23:07 WIB

Malam Nuzzulul Qur’an Begini Penjelasan Pimpinan Pendidikan Lembaga Tahfizul Qur’an Saqu Gayo Lues, Tengku Zulfendi.

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:22 WIB

Pengurus BKM Masjid Jami Porang Peringati Nuzzulul Qur’an 1446 H Tahun 2025 M.

Kamis, 27 Februari 2025 - 22:51 WIB

Luar Biasa, Sambut Bulan Suci Ramadhan. Kapolres Gayo Lues Serahkan Daging Meugang Kepada Insan Pers

Senin, 24 Februari 2025 - 18:15 WIB

Tantangan Besar Di Januari – Februari Tahun 2025. Banjir, Longsor Dan Kebakaran Landa Kabupaten Gayo Lues.

Sabtu, 22 Februari 2025 - 19:49 WIB

Innalillahi Wa Inna Illahi Raji’un Telah Berpulang Ke Rahmatullah Rekan Kami DIRMANTO Wartawan Modus Aceh 

Jumat, 21 Februari 2025 - 15:56 WIB

Pisah Sambut Kasatresnarkoba, Kapolres Gayo Lues Ucapkan Terima Kasih

Jumat, 21 Februari 2025 - 15:40 WIB

Kapolres Gayo Lues Pimpin Upacara Sertijab Kasatresnarkoba

Minggu, 16 Februari 2025 - 18:44 WIB

Polres Gayo Lues Libatkan 138 Personel Untuk Pengamanan Pelantikan Bupati Dan Wakil Bupati Gayo Lues Di Gedung DPRK

Berita Terbaru