Plt Bupati Asmar Buka Bimbingan Manasik Haji Kabupaten Kepulauan Meranti Tahun 2024

KAPERWIL PROVINSI RIAU

- Redaksi

Selasa, 7 Mei 2024 - 17:31 WIB

50513 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan: Wakabiro Meranti, Afandi.

MERANTI – Pelaksana tugas (Plt) Bupati Kepulauan Meranti AKBP (Purn) H. Asmar membuka bimbingan manasik haji tingkat Kabupaten Kepulauan Meranti 1445 hijriah tahun 2024, di Gedung Afifa Selatpanjang, Selasa (7/5/2024).

Asmar mengucapkan selamat melaksanakan manasik haji bagi Calon Jamaah Haji (CJH) Kepulauan Meranti. Dikatakannya sebelum berangkat melaksanakan ibadah haji, CJH terlebih dahulu mempersiapkan diri secara matang, baik dalam bentuk materi maupun ilmu pengetahuan.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Sehingga dalam melaksanakan ibadah haji nantinya bisa memperoleh hasil yang baik dan memuaskan, yaitu haji yang mabrur,” ujar Asmar.

Dijelaskannya, untuk kelancaran CJH dalam melaksanakan ibadah haji, Pemkab Kepulauan Meranti bersama Kantor Kementerian Agama melakukan kegiatan pelatihan atau manasik haji.

Baca Juga :  Tidak Tinggal Diam, Plt Bupati Asmar Terus Percepat Transfer DBH Migas dari Provinsi dan Pusat.

“Ini kesempatan bagi CJH untuk menambah dan memperdalam ilmu tentang pelaksanaan ibadah haji, sehingga apa yang dilaksanakan nantinya tidak akan sia-sia,” sebutnya.

Lebih lanjut, Asmar berpesan agar para CJH Kepulauan Meranti untuk tetap menjaga kesehatan, keselamatan, serta menjaga kekompakan dan saling membantu satu sama lain.

“Mohon juga doanya, agar saya tetap amanah dan istikomah dalam memimpin Kabupaten Kepulauan Meranti,” harapnya.

Dia juga mengingatkan para petugas haji Kepulauan Meranti yang ditugaskan mendampingi CJH untuk memberikan pelayanan terbaik. Khususnya terhadap jamaah dengan risiko tinggi, seperti para lansia.

“Para petugas diutus nantinya harus dapat mempermudah urusan para jemaah, sekaligus menjadi amal ibadah utama bagi yang bersangkutan guna mengantar seluruh jamaah menjadi haji mabrur,” tegasnya.

Baca Juga :  Sekda Bambang Ikut Meresmikan KC Bank Panin Selatpanjang

Sementara itu, Kepala Bagian Kesra Setdakab Kepulauan Meranti Syafrizal melaporkan jumlah CJH Kepulauan Meranti tahun 2024 sebanyak 109 orang. Terdiri dari 43 laki-laki dan 66 perempuan, dengan 48 orang yang berusia di atas 65 tahun (lansia).

“Kegiatan manasik haji ini akan dilaksanakan selama tiga hari, yakni dari tanggal 7 Mei sampai dengan 9 Mei 2024 di Selatpanjang,” terang Syafrizal.

Dalam kesempatan itu juga dilakukan doa bersama untuk salah seorang tokoh agama sekaligus Kepala Sub Bagian TU Kemenag Kepulauan Meranti Buya H. Jasmail, yang berpulang menghadap Allah, Senin (6/5/2024) lalu. []

Berita Terkait

STOP PERSS WARTAWAN MEDIA OPOSISI NEWS 86.COM
Didatangi Puluhan Murid SDN 11 Bokor, Aipda Ashobirin Kenalkan Literasi Digital.
Polres Kampar Ungkap kasus illegal logging di Sawmill Terbesar diwilayah hukumnya
Plt Bupati Asmar Tinjau Mobil Damkar dan Truk Sampah Baru
PKK Kepulauan Meranti Ikut Sukseskan PIN Polio Rangsang Barat
Kompetisi Semarak dengan Penampilan Gemilang Para Atlet Lintas Generasi
Meranti Terima 3 Penghargaan dalam Harganas ke-31 Provinsi Riau
Pimpin Sertijab 6 Pejabat Utama, Ini Harapan Kapolres Kepulauan Meranti.

Berita Terkait

Rabu, 22 Januari 2025 - 13:23 WIB

RTH Di Perumahan Harapan Baru 2 CAP Tidak Ada Ditemukan,???.

Senin, 20 Januari 2025 - 15:20 WIB

Mak Gawat,!!!. Sekitar 7000 M2 Ruang Terbuka Hijau Perumahan Nicolia Di Pertanyakan

Senin, 20 Januari 2025 - 13:45 WIB

Pengembang Perumahan Wajib Sediakan Fasum Dan Fasos

Sabtu, 18 Januari 2025 - 23:41 WIB

PT. SI Peduli Terhadap Olahraga Dan Warga Serta Dihadiri Kapolsek Meral Atas Peresmian Dan Serah Terima Lapangan Voli Kepada Masyarakat Karimun.

Sabtu, 18 Januari 2025 - 15:16 WIB

RTH Perumahan Di Karimun Banyak Belum Penuhi Persyaratan

Senin, 13 Januari 2025 - 22:53 WIB

Salah Satu Staf Humas PT. Timah Abaikan Undang-Undang KIP

Senin, 6 Januari 2025 - 21:01 WIB

Satpol Airud Polres Karimun Evakuasi Korban Selamat Akibat Laka Laut Di Perairan Traffic Line Internasional

Selasa, 24 Desember 2024 - 00:17 WIB

MTQ Desa Penarah Secara Resmi Dibuka oleh Anggota DPRD Karimun

Berita Terbaru

JAWA TIMUR

Diduga Dana Desa Tanggung Di Korupsi

Rabu, 22 Jan 2025 - 14:54 WIB

JAWA TIMUR

DLH Tulungagung Bakal Bangun Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu

Rabu, 22 Jan 2025 - 14:47 WIB

KARIMUN KEPRI

RTH Di Perumahan Harapan Baru 2 CAP Tidak Ada Ditemukan,???.

Rabu, 22 Jan 2025 - 13:23 WIB