Laporan Dugaan Penyimpangan Dana Desa Panglima Sahman Masih Diproses Kejari Subulussalam

KABIRO SUBULUSSALAM- ACEH SINGKIL

- Redaksi

Selasa, 18 November 2025 - 14:18 WIB

5093 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Subulussalam – 18 November 2025. Laporan masyarakat terkait dugaan markup, kegiatan fiktif,serta berbagai bentuk penyimpangan dalam penggunaan Dana Desa Panglima Sahman, Kecamatan Runding, Kota Subulussalam, beberapa minggu yang lalu, hingga kini masih dalam proses pemeriksaan oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Subulussalam.

Kepala Seksi Pidana Khusus (Kasi Pidsus) Kejari Subulussalam, Anton Susilo, SH, saat dikonfirmasi awak media pada Selasa (18/11/2025), membenarkan bahwa pihaknya telah menerima laporan tersebut dan sedang menindaklanjutinya melalui rangkaian pemeriksaan awal.

“Kami sudah turun ke lokasi dan melakukan penelusuran awal. Beberapa pihak terkait juga telah kami mintai keterangan. Untuk saat ini, kasusnya masih dalam proses pemeriksaan,” ujar Anton Susilo.

Laporan dugaan penyimpangan itu berasal dari warga Desa Panglima Sahman yang mempertanyakan transparansi serta realisasi anggaran desa pada tahun berjalan. Atas dasar itu, masyarakat kemudian menyampaikan laporan resmi ke Kejari Subulussalam untuk diproses sesuai ketentuan hukum.

Hingga berita ini diterbitkan, tim Kejari masih melakukan pengumpulan data dan klarifikasi terhadap perangkat desa serta pihak-pihak lain yang dianggap mengetahui alur penggunaan Dana Desa Panglima Sahman.

Baca Juga :  Kodim 0118 Subulussalam Apresiasi Program Kajari. Restorative Justice Atas Selisih Paham & Sengketa Warga

Pihak Kejari memastikan bahwa seluruh proses penanganan dilakukan secara profesional dan sesuai prosedur. “Jika nantinya ditemukan adanya penyalahgunaan anggaran, tentu akan kami tindaklanjuti sesuai ketentuan hukum yang berlaku di Negara Kesatuan Republik Indonesia,” tegas Anton.

Proses pemeriksaan dipastikan akan terus berjalan hingga seluruh fakta dan bukti dapat dikumpulkan secara lengkap. [ER.K]

 

Berita Terkait

Sorotan Audit Dana Desa Panglima Sahman: Aroma Markup dan Kegiatan Fiktif Menyengat
PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN ESELON V KEJAKSAAN NEGERI SUBULUSSALAM BERLANGSUNG KHIDMAT
DPC CAPA Subulussalam Soroti Dugaan Penggelapan Dana Desa Rp266 Juta oleh Mantan Pj Kepala Kampong Dah
Rapat Koordinasi Muspika Kecamatan Simpang Kiri Digelar di Kantor Camat Subulussalam
Kapolres Subulussalam Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025
Brimob Polda Aceh Gelar Program “Jum’at Berkah”, Bagikan Jus Buah kepada Jamaah di Subulussalam
Istri Korban Ungkapkan Duka Usai Putusan Kasus Pembunuhan di Desa Panglima Sahman
Pihak Keluarga Korban Berharap Kepada Hakim, Agar Para Terdakwa Dihukum Seberat-beratnya.

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 13:35 WIB

Indikasi Konstruksi Asal Jadi di Revitalisasi SDN 8 Langkahan: Struktur Lemah, Penegak Hukum Diminta Bertindak

Kamis, 13 November 2025 - 20:30 WIB

Puskesmas Simpang Keramat Gelar Maulid Nabi, Momentum Perkuat Ukhuwah dan Pelayanan Umat

Rabu, 12 November 2025 - 13:33 WIB

Posyandu Mawar Gampong Peudari, Binaan Puskesmas Geureudong Pase, Raih Predikat Kader Terbaik II Aceh Utara

Rabu, 12 November 2025 - 13:30 WIB

Hari Kesehatan Nasional: Ns, Jasroni Raih Penghargaan Kapus Favorit Aceh Utara, Simbol Dedikasi di Tengah Keterbatasan

Minggu, 9 November 2025 - 19:34 WIB

Dana ketahanan pangan Gampong Blang Bidok Diduga Raib, Geuchik Jadi sorotan

Jumat, 7 November 2025 - 14:01 WIB

Dana APBN Ratusan Juta untuk SDN 8 Langkahan Diduga Digarap Serampangan

Senin, 3 November 2025 - 13:50 WIB

Aroma Busuk Pengelolaan Dana Desa Tanjong Drein Mencuat:

Sabtu, 1 November 2025 - 09:58 WIB

Proyek Pembangunan Desa Diduga Mangkrak, Geuchik Tanjong Drien Paya Bakong Tantang Wartawan

Berita Terbaru