Sumbawa Besar|NTB,– Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1607/Sumbawa Korem 162/Wira Bhakti Tahun Anggaran 2025, yang dipimpin oleh Ketua Tim Mayjen TNI Christian Kurnianto Tehuteru, melakukan kunjungan kerja ke Desa Kalabeso, Kecamatan Buer, Kabupaten Sumbawa. Kunjungan ini dihadiri sekitar 50 orang, melibatkan unsur TNI, Polri, Pemerintah Daerah, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan warga setempat.
Rombongan Tim Wasev disambut hangat oleh jajaran Kodim 1607/Sumbawa, unsur Forkopimcam, serta masyarakat dengan prosesi pengalungan kain songket oleh Kepala Desa Kalabeso, Sirajuddin, dan kesenian tradisional Toto Rantok. Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Bupati Sumbawa H. Syarifuddin Jarot, M.P., Dandim 1607/Sumbawa Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., jajaran Pemkab Sumbawa, serta unsur Forkopimda dan Forkopimcam.
Dalam sambutannya, Bupati Sumbawa mengapresiasi kinerja dan sinergi antara TNI, Polri, dan Pemkab Sumbawa dalam pelaksanaan TMMD yang dinilainya telah melampaui target di sejumlah sasaran fisik maupun non fisik. Ia juga menyoroti komitmen Desa Kalabeso dalam menjaga kelestarian hutan sebagai sumber mata air, menjadikannya contoh desa yang patut ditiru.
“Program TMMD ini terbukti efektif mempercepat pembangunan desa sekaligus memperkuat semangat gotong royong. Desa Kalabeso bahkan menjadi contoh pelestarian hutan, yang berdampak positif pada ketersediaan sumber air,” ujar Bupati.
Sementara itu, Mayjen TNI Christian Kurnianto Tehuteru menekankan pentingnya menjaga hasil pembangunan agar dapat dimanfaatkan dalam jangka panjang. Ia juga mengingatkan bahwa pembangunan wilayah harus berjalan seiring dengan pelestarian lingkungan.
“Mari kita jaga setiap fasilitas yang sudah dibangun melalui TMMD ini. Pembangunan jangan sampai mengorbankan kelestarian alam. Hutan yang terjaga adalah sumber kehidupan bagi kita semua,” ungkapnya.
Selain memberikan pengarahan, Tim Wasev bersama Bupati Sumbawa menyerahkan 20 paket sembako kepada warga lanjut usia. Rombongan juga meninjau langsung beberapa sasaran fisik TMMD seperti sumur bor, jembatan penghubung, rehab rumah tidak layak huni, rehab Pustu, serta perbaikan drainase.
Capaian TMMD ke-125 Kodim 1607/Sumbawa hingga saat ini:
Sasaran fisik: Peningkatan jalan usaha tani (100%), rehab RTLH 7 unit (100%), rehab MCK 5 unit (100%), sumur bor (65%), jembatan penghubung (65%), rehab Pustu (75%), drainase (79%).
Sasaran non fisik: Seluruh penyuluhan dan sosialisasi (100%).
Program unggulan: Sumur bor tambahan (75%), ketahanan pangan padi (100%), penanaman pohon, penanganan stunting, dan pembersihan pasar (bervariasi 0–100%).
Program ini melibatkan total 254 personel gabungan TNI, Polri, Pemda, dan masyarakat. TMMD ke-125 dijadwalkan selesai dan akan ditutup pada 21 Agustus 2025.
Kunjungan kerja Tim Wasev ini diakhiri dengan sesi foto bersama. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan tertib, aman, dan penuh semangat kebersamaan, mencerminkan kemanunggalan TNI dan rakyat demi percepatan pembangunan di wilayah pedesaan. (Af)





































