Danramil Utan Sosialisasikan Rekrutmen TNI AD dalam Kegiatan Non Fisik TMMD ke-125 di Kalabeso

REDAKSI NTB

- Redaksi

Senin, 4 Agustus 2025 - 19:08 WIB

5079 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

**NTB – Sumbawa**, Komitmen TNI dalam mendekatkan diri kepada masyarakat dan membuka peluang bagi generasi muda untuk bergabung dalam institusi pertahanan negara terus diwujudkan melalui berbagai kegiatan. Salah satunya melalui **TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) ke-125 Kodim 1607/Sumbawa**.

 

Dalam rangkaian kegiatan **non fisik TMMD**, **Danramil 1607-09/Utan, Kapten Inf Lalu M. Said**, melaksanakan **sosialisasi rekrutmen TNI AD** yang berlangsung di **Gedung Serbaguna Desa Kalabeso, Kecamatan Buer, Kabupaten Sumbawa**, Senin malam (4/8/2025).

 

Sosialisasi ini diikuti oleh, tokoh pemuda, dan masyarakat setempat. Dalam paparannya, Kapten Inf Lalu M. Said menjelaskan berbagai persyaratan, tahapan seleksi, dan tips menghadapi proses rekrutmen prajurit TNI AD, baik jalur tamtama, bintara, maupun perwira.

 

“Kami ingin memberikan informasi yang benar dan menyeluruh kepada adik-adik generasi muda agar mereka termotivasi dan siap bersaing untuk menjadi bagian dari TNI AD. Ini juga bagian dari upaya pembinaan wilayah dan pembangunan karakter bangsa,” ujar Kapten Lalu M. Said.

Baca Juga :  SETARA Institute Serukan Agar Polri Kembali ke Fungsi Dasar Sebagai Penjaga Keamanan, Penegak Hukum, dan Pelayan Publik

 

Kegiatan ini disambut antusias oleh peserta, terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan seputar proses seleksi dan kehidupan sebagai prajurit. Sosialisasi ini juga menjadi salah satu bentuk pendekatan TNI kepada masyarakat, khususnya dalam membina generasi muda yang tangguh, berkarakter, dan berwawasan kebangsaan.

 

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan minat generasi muda di wilayah Sumbawa untuk bergabung dengan TNI AD semakin meningkat, sekaligus menjadi bagian dari pengabdian kepada bangsa dan negara melalui jalur militer. (Pendim 1607/Sumbawa)

Berita Terkait

GEMPAR NTB Bongkar Kejanggalan di Balik Panggung Panen Raya Emas dan Pembagian SHU IPR Lantung
Perkuat Kepedulian Lingkungan, Koramil Lunyuk Bersama PT AMMAN Tanam Pohon di Danau Jelapang
Pertemuan dengan Kapolda NTB Melebar, GEMPAR NTB Bongkar Kejanggalan IPR Lantung dan Pembagian SHU
Balai Pemasyarakatan Kelas II Sumbawa Besar Gelar Donor Darah Peringati Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1 Tahun 2025
Bapas Kelas II Sumbawa Besar Terima Kunjungan Kerja Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas NTB
Bapas Kelas II Sumbawa Besar Hadiri Kegiatan Penanaman Jagung di Lahan SAE Ai Maja Lapas Sumbawa Besar sebagai Dukungan terhadap Program Ketahanan Pangan Nasional
Bapas Sumbawa Besar Laksanakan Bakti Sosial Sambut Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1 Tahun 2025
Ketua Umum LSM Lingkar Hijau Bongkar Kejanggalan IPR: “Ada Permainan Serius, Jangan Bodohi Masyarakat Sumbawa!”

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 17:02 WIB

GEMPAR NTB Bongkar Kejanggalan di Balik Panggung Panen Raya Emas dan Pembagian SHU IPR Lantung

Senin, 17 November 2025 - 16:03 WIB

Perkuat Kepedulian Lingkungan, Koramil Lunyuk Bersama PT AMMAN Tanam Pohon di Danau Jelapang

Senin, 17 November 2025 - 15:48 WIB

Pertemuan dengan Kapolda NTB Melebar, GEMPAR NTB Bongkar Kejanggalan IPR Lantung dan Pembagian SHU

Senin, 17 November 2025 - 13:24 WIB

Bapas Kelas II Sumbawa Besar Terima Kunjungan Kerja Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas NTB

Senin, 17 November 2025 - 13:20 WIB

Bapas Kelas II Sumbawa Besar Hadiri Kegiatan Penanaman Jagung di Lahan SAE Ai Maja Lapas Sumbawa Besar sebagai Dukungan terhadap Program Ketahanan Pangan Nasional

Senin, 17 November 2025 - 13:12 WIB

Bapas Sumbawa Besar Laksanakan Bakti Sosial Sambut Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1 Tahun 2025

Minggu, 16 November 2025 - 20:39 WIB

Ketua Umum LSM Lingkar Hijau Bongkar Kejanggalan IPR: “Ada Permainan Serius, Jangan Bodohi Masyarakat Sumbawa!”

Minggu, 16 November 2025 - 19:53 WIB

‎Babinsa Kodim 1607/Sumbawa Gencar Patroli Malam Jaga Keamanan Wilayah ‎

Berita Terbaru