‎Dandim 1607/Sumbawa Turut Lepas Rombongan Pawai Takbir Keliling di Sumbawa ‎

REDAKSI NTB

- Redaksi

Minggu, 30 Maret 2025 - 22:17 WIB

50180 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

OposisiNews86 ‎NTB — Sumbawa Besar, Dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Dandim 1607/Sumbawa Letkol Czi Eko Cahyo Setiawan, S.E., M.Han. turut melepas rombongan pawai takbir keliling yang digelar di Pendopo Bupati Sumbawa/Lapangan Pahlawan pada Minggu (30/03/2025).

‎Kegiatan ini bertujuan untuk menghidupkan tradisi umat Islam dalam menyambut malam kemenangan dengan penuh syukur dan kebersamaan.



‎Kegiatan ini juga dihadiri oleh Bupati Sumbawa Ir. H. Syafrudin Jarot, MP., Kapolres Sumbawa AKBP Bagus Nyoman Gede Junaidi, S.H., S.I.K., M.A.P., Wakil Bupati Sumbawa Drs. H. Muhammad Ansori, serta sejumlah pejabat daerah, tokoh agama, dan masyarakat setempat.

‎Pelepasan pawai takbir dilakukan dari titik start di Lapangan Pahlawan Sumbawa. Rombongan pawai yang terdiri dari berbagai elemen masyarakat kemudian bergerak menuju garis finis di Kantor Camat Sumbawa. Sesampainya di garis finis, rombongan disambut oleh Wakil Bupati Sumbawa yang turut mengapresiasi semangat masyarakat dalam merayakan malam takbiran dengan tertib dan penuh kegembiraan.

Baca Juga :  Koramil 1607-06 Lape Lopok Bersama Forkopimcam Wujudkan Kegiatan Maulid Nabi yang Aman dan Khidmat



‎Dandim 1607/Sumbawa, Letkol Czi Eko Cahyo Setiawan, menyampaikan bahwa pihaknya bersama Polres Sumbawa telah menempatkan personel di titik-titik strategis sepanjang rute pawai untuk memastikan keamanan dan kelancaran acara. “Kami bersama Polres Sumbawa telah mengerahkan personel untuk mengamankan jalur pawai agar pelaksanaan berjalan dengan tertib dan lancar. Kami juga mengimbau masyarakat agar tetap menjaga ketertiban dan keselamatan selama kegiatan berlangsung,” ujarnya.

‎Kegiatan pawai takbir keliling ini berlangsung dengan meriah dan penuh semangat kebersamaan, mencerminkan nilai-nilai religius serta kekompakan masyarakat Sumbawa dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri dengan aman dan damai. (Pendim Sumbawa).

Berita Terkait

Bapas Kelas II Sumbawa Besar Hadiri Kegiatan Penanaman Jagung di Lahan SAE Ai Maja Lapas Sumbawa Besar sebagai Dukungan terhadap Program Ketahanan Pangan Nasional
Bapas Sumbawa Besar Laksanakan Bakti Sosial Sambut Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1 Tahun 2025
Ketua Umum LSM Lingkar Hijau Bongkar Kejanggalan IPR: “Ada Permainan Serius, Jangan Bodohi Masyarakat Sumbawa!”
‎Babinsa Kodim 1607/Sumbawa Gencar Patroli Malam Jaga Keamanan Wilayah ‎
Danramil 1607-04/Alas Hadiri Pembukaan Turnamen Bupati Cup I Tahun 2025 di Desa Mapin Kebak
Babinsa Bunga Eja Ikut Meriahkan Jalan Santai HUT Desa ke-15
TNI Hadir untuk Rakyat: Koramil 1607-04/Alas Distribusikan Beras SPHP ke Masyarakat
‎Babinsa Koramil 1607-03/Ropang Hadir Dukung Sosialisasi Bahaya Narkoba bagi Pelajar SMPN 1 Lantung ‎

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 13:20 WIB

Bapas Kelas II Sumbawa Besar Hadiri Kegiatan Penanaman Jagung di Lahan SAE Ai Maja Lapas Sumbawa Besar sebagai Dukungan terhadap Program Ketahanan Pangan Nasional

Senin, 17 November 2025 - 13:12 WIB

Bapas Sumbawa Besar Laksanakan Bakti Sosial Sambut Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1 Tahun 2025

Minggu, 16 November 2025 - 20:39 WIB

Ketua Umum LSM Lingkar Hijau Bongkar Kejanggalan IPR: “Ada Permainan Serius, Jangan Bodohi Masyarakat Sumbawa!”

Minggu, 16 November 2025 - 19:53 WIB

‎Babinsa Kodim 1607/Sumbawa Gencar Patroli Malam Jaga Keamanan Wilayah ‎

Minggu, 16 November 2025 - 17:45 WIB

Babinsa Bunga Eja Ikut Meriahkan Jalan Santai HUT Desa ke-15

Sabtu, 15 November 2025 - 16:32 WIB

TNI Hadir untuk Rakyat: Koramil 1607-04/Alas Distribusikan Beras SPHP ke Masyarakat

Sabtu, 15 November 2025 - 16:23 WIB

‎Babinsa Koramil 1607-03/Ropang Hadir Dukung Sosialisasi Bahaya Narkoba bagi Pelajar SMPN 1 Lantung ‎

Jumat, 14 November 2025 - 19:47 WIB

‎Patroli Malam Koramil Ropang Wujud Komitmen TNI AD Jaga Keamanan Wilayah

Berita Terbaru