Rakor Tetapkan Jadwal Turun ke Sawah 10 Kecamatan di Langkahan

Siwah Rimba

- Redaksi

Senin, 4 Maret 2024 - 16:05 WIB

50156 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lhoksukon –  Jadwal turun ke sawah pada musim tanam April – September 2024 untuk sejumlah kecamatan di Kabupaten Aceh Utara dan Aceh Timur, ditetapkan dalam Rapat Koordinasi lintas sektor yang berlangsung di aula Kantor Camat Langkahan, Senin, 4 Maret 2024.

Rapat tersebut dipimpin oleh Plt Camat Langkahan Muzakkir, SE, dimaksudkan untuk mengatur dan menjadwalkan musim tanam gadu (MTG) tahun 2024, khususnya untuk areal persawahan di Daerah Irigasi (DI) Jambo Aye yang mengaliri tujuh kecamatan di Kabupaten Aceh Utara dan tiga kecamatan di Kabupaten Aceh Timur.
Plt Camat Langkahan Muzakkir, SE, mengatakan pertemuan lintas sektor itu digelar atas arahan dari Pj Bupati Aceh Utara Dr Mahyuzar, MSi.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Persoalan pertanian, khususnya terkait dengan jadwal turun ke sawah mendapat perhatian serius dari Pj Bupati Mahyuzar, mengingat pentingnya ketersediaan pangan masyarakat. Lebih-lebih lagi dengan melonjaknya harga beras di pasaran yang sering berkaitan langsung dengan indeks inflasi daerah. Pun saat ini telah memasuki musim kemarau, di mana ketersediaan air irigasi untuk areal pertanian harus benar-benar mendapat perhatian serius.

Muzakkir mengatakan dalam rapat tersebut telah ditetapkan jadwal Musim Tanam Gadu (MTG) tahun 2024 di DI Jambo Aye yang meliputi areal sawah di 10 kecamatan, baik untuk areal di sisi kiri dengan luas areal 19.360 hektar, maupun di sisi kanan dengan luas areal 3.028 hektar. “Alhamdulillah, acara berjalan lancar dan sukses, di mana jadwal musim tanam atau mulai turun ke sawah kita tetapkan pada 1 April 2024,” ungkap Muzakkir.

Baca Juga :  Bahas Penanganan Banjir, Pj Bupati Aceh Utara Gelar Rakor dengan BNPB

Dengan adanya jadwal MTG yang telah disepakati bersama lintas sektor diharapkan semua petani dapat mematuhinya, sehingga jika terdapat kendala-kendala di lapangan dapat segera dicarikan solusinya. Hal ini sangat berkaitan dengan pasokan air irigasi ke sawah, atau jadwal pembukaan pintu induk saluran irigasi, yang tentu saja akan disesuaikan dengan masa tanam.

Areal sawah DI Jambo Aye tersebar di tujuh kecamatan dalam wilayah Aceh Utara meliputi Kecamatan Langkahan, Jambo Aye, Seunuddon, Baktiya, Baktiya Barat, Lhoksukon, dan Lapang, serta tiga kecamatan di wilayah Aceh Timur meliputi Kecamatan Madat, Pante Bidari dan Simpang Ulim.

Dikatakan, dengan dibukanya pintu air dari Bendung Langkahan petani yang berada di DI irigasi Jambo Aye sudah dapat melakukan aktivitasnya kembali untuk menggarap sawah, setelah sebelumnya mengakhiri masa panen. Pintu air induk akan dibuka hingga empat bulan sesuai dengan jadwal MTG 2024 yang telah ditetapkan.

Baca Juga :  Dandim 0103/Aceh Utara Hadiri Upacara Penurunan Bendera HUT RI Ke 79 Tahun 2024

Terkait dengan jadwal MTG tersebut, juga akan disampaikan kepada semua Keujruen Blang yang ada di setiap kecamatan. Hal tersebut bertujuan agar para petani dapat mempersiapkan segala sesuatu, seperti membersihkan saluran irigasi di sawah, agar proses suplai air ke sawah tidak terkendala.
Pj Bupati Aceh Utara Dr Mahyuzar, MSi, menyampaikan apresiasi atas dilaksanakannya rapat koordinasi untuk menentukan jadwal MTG 2024 di wilayah DI Jambo Aye. Hal itu sangat strategis, merupakan salah satu indikator penting untuk menjaga ketersediaan beras sebagai kebutuhan pangan pokok masyarakat.

“Kami sampaikan apresiasi atas inisitif dan semua kesepakatan rapat yang telah dicapai oleh seluruh komponen terkait jadwal MTG di kawasan DI Langkahan,” ungkap Mahyuzar.

Selain Plt Camat Langkahan, rapat tersebut juga turut dihadiri oleh pejabat dari Dinas PUPR Aceh Utara, Dinas Pertanian dan Pangan, seluruh unsur pejabat Muspika dari 10 kecamatan, para Keujruen Blang, dan tokoh-tokoh petani setempat. [SR.02]

Berita Terkait

Danrem 011/Lilawangsa Kunker Ke Kodim 0103/Aceh Utara, Tekankan Profesionalisme dan Etika Prajurit
Di Mediasi Haji Uma, PT Satya Agung dan Warga Batee VIII Simpang Keuramat Capai Kesepakatan Terkait Sengketa Lahan
Pemerintah Daerah Aceh Utara Gelar Temu Ramah Dan Puesijuek Kapolres Lhokseumawe Yang Baru
Kodim 0103/Aceh Utara Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Penerimaan Warga Baru, Dan Pelepasan Personel
Mudik Gratis Ops Ketupat Seulawah 2025, Satlantas Polres Lhokseumawe Bersama PT. PIM Gelar Pengecekan Kendaraan dan Tes Urine
PWI dan IKWI Kota Lhokseumawe Gelar Buka Puasa Bersama, Perkuat Silaturahmi Antar Wartawan
Dandim 0103 Aceh Utara Pimpin Pelepasan Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1446 H
Sat Binmas Polres Lhokseumawe Gelar Himbauan Kamtibmas Keliling dan Bagikan Takjil Gratis

Berita Terkait

Minggu, 13 April 2025 - 07:29 WIB

Resahkan Masyarakat, MUI Batam Kecam Dugaan Tarian Striptis di First Club

Jumat, 11 April 2025 - 16:24 WIB

Rutan Batam Gelar Layanan Mobile VCT HIV Dan Sifilis Bagi Warga Binaan.

Sabtu, 5 April 2025 - 19:50 WIB

Polda Kepri Tinjau Pelayanan Keamanan Arus Mudik Wisatawan Mancanegara

Sabtu, 5 April 2025 - 19:36 WIB

Polda Kepri Tinjau Pelayanan Keamanan Arus Mudik Wisatawan Mancanegara

Rabu, 26 Maret 2025 - 19:13 WIB

Polda Kepri Ungkap 19 Kasus Narkoba Periode Maret, Sita 94,5 Kg Sabu Dan Ekstasi 4.043 Butir

Sabtu, 15 Maret 2025 - 16:28 WIB

Rutan Batam Musnahkan Barang Bukti Hasil Razia Blok Hunian Warga Binaan

Jumat, 14 Maret 2025 - 15:42 WIB

Redaksi Media Oposisi News86.com Mengucapkan Turut Berduka Cita Atas Wafatnya Saudara Hendero Tan

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:42 WIB

Per Erat Silaturahmi Kapolda Kepri Buka Puasa Bersama Insan Pers Dan Santri.

Berita Terbaru