Gayo Lues, Oposisi-News,86.com – Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Gayo Lues lakukan kegiatan Monitoring dan Evaluasi Pilot Project meninjau langsung ke Koperasi KSU GCML bertempat di Desa Penosan Kecamatan Blangjerango Kabupaten Gayo Lues, Senin (23/10/2023).
Kepala BNNK Gayo Lues, Fauzul Iman, ST, MSi mengatakan, tindak lanjut Program Grand Design Alternative Development (GDAD) telah terbentuknya KSU Gayo Coffee Mountain Lauser yang membeli atau menampung Kopi Masyarakat dan upaya pembentukan Agrowisata di Kebun Percontohan GDAD seluas 20 Hektar.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selain itu Kata Fauzul Iman, dengan kondisi ini diharapkan harga Kopi GDAD bisa terus Stabil. Dirinya juga berharap mantan Petani Ganja, berubah mindsetnya menjadi petani yang Produktif dan dapat meninggalkan tanaman Ganja yang diganti dengan tanaman Kopi GDAD.
“Sehingga nantinya, untuk menekan Kultivasi Ganja dan Prevalensi Penyalahgunaan Narkoba menuju Gayo Lues Bersih Narkoba yang dapat meningkatkan pendapatan perkapita Masyarakat dan PAD Gayo Lues,” Pungkasnya.
Sementara, Ketua Koperasi KSU GCML, Abdurrahman sedikit menjelaskan, kontrak kerja Koperasi KSU GCML dengan PT. Ujang Jaya Internasional dan Starbuck untuk bulan Oktober Tahun 2023 ini sebanyak 68 Ton/ Bulan, di Minggu ke-tiga ini saja sudah terpenuhi pengiriman Green bean ( Biji Kopi Mentah yang belum di Sangrai/ Roasting) sebanyak 34.5 Ton Kopi.
“Dan ini akan terus berjalan sampai target Kontrak terpenuhi, harapan kita, semoga Masyarakat semakin Sejahtera dengan adanya kemitraan yang sudah dilakukan melalui PT. Ujang Jaya Internasional,” Tutupnya. []