Banjir Melanda , Polres Aceh Utara Siagakan Ratusan Personel Untuk Bantu Masyarakat

REDAKSI 2

- Redaksi

Selasa, 26 Desember 2023 - 15:40 WIB

50806 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LHOKSUKON – Dalam rangka penanganan darurat banjir yang melanda sejumlah wilayah di Aceh Utara, Polres Aceh menggelar apel siaga bagi seluruh personel pada masa cuti bersama yang telah ditetapkan pemerintah. Apel tersebut dipimpin oleh Kabag Ops Polres Aceh Utara, Kompol Firdaus Jufrida, Selasa (26/12/2023).

Apel siaga ini menjadi bentuk komitmen Polres Aceh Utara dalam mendukung upaya penanganan bencana alam dan memastikan ketersediaan personel yang siap beraksi dalam membantu masyarakat yang terkena dampak banjir.

Baca Juga :  Dandim 0103/Aceh Utara Dampingi Danrem 011/Lilawangsa dalam Karya Bhakti Pembersihan Masjid Islamic Center

Dalam arahannya, Kompol Firdaus Jufrida menekankan pentingnya partisipasi semua personel dalam upaya penanganan banjir. Ia menginstruksikan agar dilakukan pendataan terhadap personel yang terdampak banjir guna memberikan bantuan yang dibutuhkan. Selain itu, ia juga mengingatkan kepada personel agar tetap memprioritaskan tugas pelayanan kepada masyarakat.

“Meskipun terdampak banjir, sebagai personel Polri, kita tetap memiliki kewajiban untuk melayani masyarakat. Selain menyelamatkan harta benda di rumah sendiri, kita juga harus siap membantu masyarakat yang membutuhkan pertolongan,” ujar Kompol Firdaus Jufrida. [Saiful TB]

Berita Terkait

Irigasi Hancur, Petani Geureudong Pase Terjerembab Krisis
R3P Diserahkan, Pemulihan Aceh Utara Diuji: Jangan Berhenti di Meja Birokrasi
Banjir Aceh Utara Diseret ke Pengadilan: Alam Dijarah, Rakyat Dibayar Air
Konferensi II PWI Lhokseumawe: Enam Kandidat, Taruhan Marwah Profesi
Pascabanjir, Pemkab Aceh Utara Klaim Ekonomi Tetap Aman Inflasi terkendali
Serah Terima Huntara Dimulai, Pemulihan Pascabencana Aceh Utara Masih Bertumpu pada Janji
Delapan Terpidana Dihukum Cambuk, Syariat Diperlihatkan di Ruang Publik
Sekolah Terbakar, Disdikbud Aceh Utara Janji Bergerak Cepat

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:07 WIB

Retret PWI 2026 Teguhkan Peran Pers sebagai Penjaga Ketahanan Informasi Bangsa

Berita Terbaru

ACEH UTARA

Irigasi Hancur, Petani Geureudong Pase Terjerembab Krisis

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:29 WIB

ACEH

Subuh yang Mengajarkan Kepemimpinan

Jumat, 30 Jan 2026 - 21:28 WIB