Haji Uma Hadiri UPP Terbang Layang, Kalungkan Medali Untuk Pemenang

Siwah Rimba

- Redaksi

Senin, 16 September 2024 - 20:04 WIB

5083 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Aceh Utara – Anggota DPD RI asal Aceh H Sudirman, SE, alias Haji Uma turut menghadiri Upacara Penghormatan Pemenang (UPP) cabor terbang layang PON XXI Aceh – Sumut, dan berkenan mengalungkan medali kepada para pemenang, Senin, 16 September 2024.

Pada kesempatan itu Haji Uma mengalungkan medali untuk para juara pada mata lomba duration flight dual seater putra. Dalam kesempatan itu Haji Uma turut didampingi oleh Pj Bupati Aceh Utara Dr Mahyuzar, MSi. Pada mata lomba ini atlet DKI Jakarta atas nama Wahyu merebut medali emas, medali perak untuk Abdul (Papua), dan perunggu untuk Hikari (Aceh).

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Haji Uma kepada wartawan menyampaikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan PON cabor terbang layang di Bandara Malikussaleh Kabupaten Aceh Utara. Haji Uma juga menyampaikan selamat dan sukses kepada para atlet yang telah menoreh prestasi dalam ajang PON kali ini.

Baca Juga :  Dandim 0103/Aceh Utara  Melaksanakan Kunjungan Kerja Ke Koramil Jajaran

Gelar UPP pada Senin, 16 September 2024, untuk menyerahkan medali kepada para pemenang pada tiga mata lomba. Ini merupakan hasil final pertandingan sehari sebelumnya. Selain duration flight dual seater putra, dua mata lomba lainnya adalah precision landing dual seater putra, dan duration flight dual seater putri.

Untuk mata lomba precision landing dual seater putra, pengalungan medali dilakukan oleh Aspotdirga TNI AU Marsma TNI Fajar Adryanto, MSi.Han. Di sini medali emas direbut Panji asal Papua Tengah yang mencatat total perolehan nilai 1977,29.

Baca Juga :  Haji Uma Senator Asal Aceh, Bantu Pemulangan Warga Aceh Utara Yang Musibah Kecelakaan Kerja di Malaysia

Posisi kedua pada mata lomba ini diraih Saeful dari Jawa Timur dengan poin 1967,30 sehingga berhak untuk medali perak, dan perunggu jatuh kepada Danang (DIY) dengan perolehan nilai 1936,89.

Selanjutnya untuk mata lomba duration flight dual seater putri, pengalungan medali dilakukan oleh Technical Delegate cabor terbang layang Kolonel Prasetyo Herminto, SIP, MAP, didampingi oleh Ketua Panitia Pelaksana Letkol Lek Farid Nazmi, ST, MMSc.

Pada mata lomba tersebut, atlet DKI Jakarta bernama Monica menoreh prestasi penuh dengan meraih nilai 2000 dan diganjar dengan medali emas. Medali perak untuk Lina (Papua) dengan nilai 1750, dan Ina asal Jawa Barat membawa pulang perunggu setelah sukses mengoleksi nilai 1725.

(Red)

Berita Terkait

Dukung Pendidikan Pemkab Aceh Utara Siapkan Lahan Pembangunan Sekolah Rakyat
Danrem 011/Lilawangsa Kunker Ke Kodim 0103/Aceh Utara, Tekankan Profesionalisme dan Etika Prajurit
Di Mediasi Haji Uma, PT Satya Agung dan Warga Batee VIII Simpang Keuramat Capai Kesepakatan Terkait Sengketa Lahan
Pemerintah Daerah Aceh Utara Gelar Temu Ramah Dan Puesijuek Kapolres Lhokseumawe Yang Baru
Kodim 0103/Aceh Utara Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Penerimaan Warga Baru, Dan Pelepasan Personel
Mudik Gratis Ops Ketupat Seulawah 2025, Satlantas Polres Lhokseumawe Bersama PT. PIM Gelar Pengecekan Kendaraan dan Tes Urine
PWI dan IKWI Kota Lhokseumawe Gelar Buka Puasa Bersama, Perkuat Silaturahmi Antar Wartawan
Dandim 0103 Aceh Utara Pimpin Pelepasan Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1446 H

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 11:32 WIB

Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Karimun Mengucapkan Selamat Hari Guru Nasional 2024

Rabu, 9 Oktober 2024 - 19:42 WIB

Assosiasi Pengusaha Indonesia ( APINDO ) Mengucapkan Hut Oposisi News Ke-3

Senin, 2 September 2024 - 15:30 WIB

Paslon Bupati Ing iskandarsyah – Rocky Marciano Bawole Resmi Mendaftar Ke KPUD Karimun

Jumat, 30 Agustus 2024 - 10:40 WIB

Paslon BARA Merupakan Pendaftar ke 3 Di Kantor KPUD Karimun.

Jumat, 23 Agustus 2024 - 21:47 WIB

Membangun Eksosistem, PT Timah Terus Berkomitmen Melestarikan Lingkungan Berkelanjutan 

Kamis, 22 Agustus 2024 - 19:44 WIB

Melalui Inovasi Sosial, PT. Timah Berikan Dampak Meluas Bagi Masyarakat Lingkar Tambang 

Rabu, 21 Agustus 2024 - 17:51 WIB

Olah Barang Bekas Menjadi Rupiah, PT Timah Berikan Bantuan Alat Pertukangan ke Pemuda Bangka Selatan

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 07:11 WIB

Meningkatkan Komptensi Guru Di Bidang Literasi, PT Timah Gelar Program Mengajar Para Guru – Guru 

Berita Terbaru