Puskesmas Syam Talira Aron, Aceh Utara Berkomitmen Tingkatkan Kualitas Pelayanan Kesehatan untuk Masyarakat

Siwah Rimba

- Redaksi

Jumat, 25 April 2025 - 22:58 WIB

50277 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aceh Utara – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di wilayah pedesaan, Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Syam Talira Aron, Kabupaten Aceh Utara, terus menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan kesehatan yang optimal kepada masyarakat nya. Puskesmas yang berlokasi di Kecamatan Syam Talira Aron ini menjadi salah satu ujung tombak pelayanan kesehatan tingkat pertama di daerah tersebut.

Kepala Puskesmas Syam Talira Aron, Rosdiana, SKM, M.K.M, mengatakan bahwa pihaknya terus berupaya melakukan inovasi dan peningkatan mutu layanan, baik dari segi fasilitas, tenaga medis, maupun sistem manajemen pelayanan. Salah satu langkah konkret yang telah dilakukan adalah dengan memperluas cakupan layanan ke pelosok desa melalui program home visit dan pelayanan kesehatan keliling.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pelayanan kesehatan bukan hanya menunggu pasien datang, tetapi kami juga harus proaktif menjangkau masyarakat, terutama yang tinggalnya jauh dari Puskesmas dan juga bagi para lansia yang tidak mampu lagi untuk datang ke Puskesmas,” ujar Kapus ,” dalam wawancara, kamis (24/4/2025).

Baca Juga :  MANFAATKAN WARUNG KOPI SEBAGAI MEDIA KOMUNIKASI DENGAN WARGA BINAAN

Kami ingin memastikan bahwa seluruh masyarakat, tanpa terkecuali, mendapatkan hak atas layanan kesehatan yang layak dan berkualitas.”

lanjut Kapus,” Puskesmas Syam Talira Aron juga rutin melaksanakan berbagai program preventif dan promotif, seperti penyuluhan kesehatan, imunisasi, pemeriksaan ibu hamil, program posyandu, serta skrining penyakit tidak menular. Dengan dukungan dari Dinas Kesehatan Aceh Utara dan partisipasi aktif masyarakat, berbagai program tersebut berjalan efektif dan mendapat respon positif dari warga.

Peningkatan mutu pelayanan ini juga tercermin dalam capaian indikator kesehatan, seperti angka kunjungan masyarakat ke Puskesmas yang meningkat signifikan, serta menurunnya angka kasus gizi buruk dan penyakit menular di wilayah kerja Puskesmas.

Tidak hanya itu, Puskesmas Syam Talira Aron juga telah menerapkan sistem antrean elektronik dan digitalisasi rekam medis untuk mempercepat proses pelayanan serta mempermudah pelacakan riwayat kesehatan pasien. Langkah ini dinilai sebagai terobosan penting dalam era transformasi digital sektor kesehatan,” tuturnya.

Baca Juga :  Pelaku Pemerkosaan Anak di Bawah Umur di Ringkus Tim Polres Aceh Utara

Ia menambahkan,” Dengan semangat kerja secara terintegrasi dan kepedulian terhadap masyarakat, Puskesmas Syam Talira Aron berkomitmen untuk terus menjadi garda terdepan dalam pelayanan kesehatan di Aceh Utara. Harapannya, keberhasilan ini bisa menjadi semangat bagi kami Puskesmas dalam upaya memperkuat sistem kesehatan dari tingkat paling dasar,” pungkas Kapus.

Beberapa warga, yang sedang berobat di Puskesmas tersebut yang namanya tidak ingin di sebutkan, mengungkapkan rasa syukurnya atas pelayanan yang diberikan.
“Dulu kami harus ke kota untuk periksa kesehatan, tapi sekarang Puskesmas sudah lengkap dan pelayanannya cepat. Petugasnya juga ramah dan sangat membantu,” ujarnya masyarakat. [SR]

Berita Terkait

Meneladani Kasih Nabi di Ruang Pelayanan: Maulid Penuh Makna di UPTD Puskesmas Murah Mulia
Persoalan Agraria Masyarakat Geureudong Pase Aceh Utara dengan PT Satya Agung Masih Meniti Jalan Buntu
Tuha Peut Dua Desa di Geureudong Pase Resmi Dilantik, Warga Harap Jadi Penjaga Aspirasi
Silaturrahmi Komandan Kodim dengan Kepala SPPG dan Owner Dapur MBG
Sekda Aceh Utara Hadiri Acara Puncak Bulan Bakti Karang Taruna 2025
Wakil Rektor I UIN SUNA Lhokseumawe Tegaskan Wisuda Bukan Akhir, Melainkan Awal Pengabdian
AKP Dr. Boestani: Dari Perwira Masa Konflik, Kini Menjadi Sosok Inspiratif di Aceh Utara
Meriahkan Bulan Bakti, Karang Taruna Aceh Utara Gelar Sosialisasi Pencegahan Stunting

Berita Terkait

Selasa, 21 Oktober 2025 - 10:42 WIB

Santri Berprestasi di Lapangan Hijau: SMA dan SMP Dayah Perbatasan Minhajussalam Raih Juara 1 Mini Soccer Kapolres Cup II

Minggu, 19 Oktober 2025 - 19:23 WIB

Aksi Barbar di Subulussalam, Ancaman Nyata Terhadap Kebebasan Pers

Jumat, 17 Oktober 2025 - 16:54 WIB

Diduga Berawal dari Cekcok, Warga Simpang Kiri Laporkan Kasus Penganiayaan dan Perusakan Mobil ke Polres Subulussalam

Jumat, 17 Oktober 2025 - 14:41 WIB

Subulussalam Menggugat: Ketika Kaca Pecah Mobil Menjadi Simbol Demokrasi yang Terluka

Kamis, 16 Oktober 2025 - 16:07 WIB

Kasi Intel Kejari Subulussalam Lakukan Pengawasan Proyek Revitalisasi SMA Muhammdiyah

Senin, 13 Oktober 2025 - 13:17 WIB

Santri Dayah Perbatasan Minhajussalam Harumkan Nama Subulussalam di Ajang MQKI 2025

Senin, 13 Oktober 2025 - 12:59 WIB

Peningkatan Kapasitas Pengelolaan Dana BOS Tingkat SMA, SMK/SLB Se-Kota Subulussalam Tahun Anggaran 2025 Resmi Dibuka

Senin, 6 Oktober 2025 - 16:16 WIB

Warga Desa Darul Makmur Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW dengan Penuh Khidmat

Berita Terbaru

SUBULUSSALAM

Aksi Barbar di Subulussalam, Ancaman Nyata Terhadap Kebebasan Pers

Minggu, 19 Okt 2025 - 19:23 WIB