TMMD ke-125 Segera Dibuka, Kodim 1607/Sumbawa Gelar Rakor di Kalabeso

REDAKSI NTB

- Redaksi

Kamis, 17 Juli 2025 - 17:27 WIB

5089 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NTB — Sumbawa, Bertempat di aula Kantor Desa Kalabeso, Kecamatan Buer, telah dilaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Pembukaan Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125. Kegiatan dimulai pada pukul 09.30 Wita dan dihadiri oleh unsur pemerintah kecamatan, TNI, Polri, pemerintah desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta ibu-ibu PKK Kalabeso. Kamis (17/7/2025).

 

Rakor ini dipimpin oleh Pasiter Kodim 1607/Sumbawa, Kapten Inf. Lalu M. Said, yang dalam pemaparannya menjelaskan bahwa TMMD ke-125 di Desa Kalabeso akan berlangsung selama 30 hari, dimulai dari tanggal 23 Juli hingga 21 Agustus 2025. Sejumlah kegiatan pembangunan fisik direncanakan, seperti pembangunan jembatan di Umar Mata, pembuatan sumur bor di 4 titik untuk kelompok tani, pembangunan jalan usaha tani sepanjang 180 meter, pembangunan dan rehab 6 unit rumah (RTLH dan satu unit baru), rehabilitasi pos kesehatan desa (Postu), serta rehabilitasi 5 unit MCK.

 

Kepala Desa Kalabeso, Sirajuddin Fattah, menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada TNI AD dan Kodim 1607/Sumbawa atas kepercayaan yang diberikan kepada Desa Kalabeso sebagai lokasi pelaksanaan TMMD. 

 

Camat Buer, Hj. Sri Sastra Dwi, S.Pd., juga mengungkapkan rasa bangga karena dari 157 desa di Kabupaten Sumbawa, Kalabeso terpilih untuk program strategis ini. Ia menekankan pentingnya partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat demi suksesnya TMMD, sekaligus menginformasikan bahwa upacara peringatan 17 Agustus 2025 tingkat kecamatan akan digelar di lapangan Desa Kalabeso sebagai bagian dari rangkaian kegiatan TMMD.

Baca Juga :  TNI-Polri Bersinergi Tangani Pohon Tumbang di Jalur Utama Labuhan Mapin

 

Kegiatan TMMD ke-125 ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas infrastruktur desa, memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat, serta mendorong percepatan pembangunan di wilayah pedesaan. Pembukaan resmi TMMD dijadwalkan berlangsung pada tanggal 23 Juli 2025 di lapangan utama Desa Kalabeso.

(Pendim 1607/Sumbawa)

Berita Terkait

Anggota Koramil 1607-07/Lunyuk Tingkatkan Patroli Malam untuk Perkuat Keamanan Wilayah
29 Desa Dapat SHU? Ketua Gempar NTB Soroti Kejanggalan Mekanisme Dan Logika kebijakan
Ketua LSM Lingkar Hijau, Bung Taufan: “Aroma Rekayasa Semakin Menyengat, IPR Koperasi SBL Harus Dicabut!”
GEMPAR NTB Bongkar Kejanggalan di Balik Panggung Panen Raya Emas dan Pembagian SHU IPR Lantung
Perkuat Kepedulian Lingkungan, Koramil Lunyuk Bersama PT AMMAN Tanam Pohon di Danau Jelapang
Pertemuan dengan Kapolda NTB Melebar, GEMPAR NTB Bongkar Kejanggalan IPR Lantung dan Pembagian SHU
Balai Pemasyarakatan Kelas II Sumbawa Besar Gelar Donor Darah Peringati Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1 Tahun 2025
Bapas Kelas II Sumbawa Besar Terima Kunjungan Kerja Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas NTB

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 20:42 WIB

Anggota Koramil 1607-07/Lunyuk Tingkatkan Patroli Malam untuk Perkuat Keamanan Wilayah

Senin, 17 November 2025 - 19:47 WIB

29 Desa Dapat SHU? Ketua Gempar NTB Soroti Kejanggalan Mekanisme Dan Logika kebijakan

Senin, 17 November 2025 - 18:20 WIB

Ketua LSM Lingkar Hijau, Bung Taufan: “Aroma Rekayasa Semakin Menyengat, IPR Koperasi SBL Harus Dicabut!”

Senin, 17 November 2025 - 16:03 WIB

Perkuat Kepedulian Lingkungan, Koramil Lunyuk Bersama PT AMMAN Tanam Pohon di Danau Jelapang

Senin, 17 November 2025 - 15:48 WIB

Pertemuan dengan Kapolda NTB Melebar, GEMPAR NTB Bongkar Kejanggalan IPR Lantung dan Pembagian SHU

Senin, 17 November 2025 - 13:28 WIB

Balai Pemasyarakatan Kelas II Sumbawa Besar Gelar Donor Darah Peringati Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1 Tahun 2025

Senin, 17 November 2025 - 13:24 WIB

Bapas Kelas II Sumbawa Besar Terima Kunjungan Kerja Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas NTB

Senin, 17 November 2025 - 13:20 WIB

Bapas Kelas II Sumbawa Besar Hadiri Kegiatan Penanaman Jagung di Lahan SAE Ai Maja Lapas Sumbawa Besar sebagai Dukungan terhadap Program Ketahanan Pangan Nasional

Berita Terbaru

KOTA LANGSA

Pemko Langsa Gelar MUSRENBANG RPJMD Kota Langsa Tahun 2025-2029

Senin, 17 Nov 2025 - 22:18 WIB