Kodim 0103/Aceh Utara Serahkan 75 Unit Kendaraan Dinas Dari Menhan RI Untuk Babinsa

Siwah Rimba

- Redaksi

Kamis, 2 Januari 2025 - 12:59 WIB

5054 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

LHOKSEUMAWE –  Satuan Komando Distrik Militer (Kodim) 0103/Aceh Utara, menyerahkan sebanyak 75 unit kendaraan dinas (Randis) jenis sepeda motor trail jenis kawasaki KLX 150s untuk mendukung kinerja anggota Bintara pembina desa atau Babinsa.

“Kendaraan dinas ini merupakan bantuan dari Kementerian Pertahanan Republik Indonesia,” kata Komandan Kodim (Dandim) 0103/Aceh Utara Letkol Kav Makhyar S.T.,M.M.,M.H.I., kepada media usai menyerahkan Randis secara simbolis kepada Babinsa di Makodim setempat, Kamis (02/01/2025).

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dia mengatakan Babinsa merupakan prajurit teritorial yang bersentuhan langsung dengan masyarakat di tingkat desa dan kelurahan, sehingga pemberian bantuan kendaraan dinas ini tepat karena peran vital Babinsa sebagai ujung tombak Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Baca Juga :  Semarakkan HUT TNI Ke - 79, Lomba PBB Piala Panglima TNI Di Gelar Wilayah Kodim 0103/Aceh Utara

“Peran Babinsa sangat vital sebagai ujung tombak TNI. Semoga Babinsa dapat menerobos jalan yang tidak bisa dilewati kendaraan lain, sehingga tidak menghambat tugas,” ungkapnya.

Menurutnya, Babinsa mengemban tugas penting dalam membantu memelihara keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat, sekaligus mengembangkan potensi desa melalui program pembinaan yang diselenggarakan oleh pemerintah bersama TNI.

Baca Juga :  Pesan Kamtibmas dan Himbauan para pengunjung Wisata di Hari Libur Lebaran Aidil Fitri 1445 H

“Seperti kita ketahui motor ini adalah dukungan dari negara melalui Kementerian Pertahanan yang diberikan kepada Kodim di seluruh Indonesia, termasuk Kodim 0103/Aceh Utara. Alhamdulillah kita mendapat dukungan prasarana untuk mendukung tugas Babinsa melayani masyarakat,” ujar orang nomor satu dijajaran kodim tersebut.

Letkol Makhyar berharap kepada anggota Babinsa yang mendapatkan motor dinas supaya dapat merawat dan memelihara kendaraan tersebut.

“Semoga dengan kendaraan dinas ini kinerja Babinsa semakin meningkat lagi dan mampu bekerja dengan baik demi menjaga keutuhan NKRI,” tandasnya. (Red)

Berita Terkait

Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak Lakukan Kunjungan Kerja ke Korem 011/Lilawangsa
Kasat Reskrim Polres Lhokseumawe Dorong Percepatan Penyidikan, Tingkatkan Kinerja Personel
Dandim 0103/Aceh Utara Rakor Persiapan Oplah Tahun 2025 Di Aceh Utara
Saboh Jalan, Judul Lagu Terbaru Haji Uma Yang Segera Beredar
Kasdim Aceh Utara Terima Kunjungan Siswa SMA Taruna Nusantara
Kodim 0103/Aceh Utara Gelar Donor Darah Peringati 20 Tahun Tsunami Aceh
Pelaku Penyiraman Air Keras Terhadap Dua Anak Tiri di Ringkus Satreskrim Polres Lhokseumawe 
Haji Uma Dan PPAM Kembali Fasilitasi Proses Pemulangan Warga Lhokseumawe Yang Sakit Parah di Malaysia

Berita Terkait

Rabu, 8 Januari 2025 - 21:05 WIB

Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak Lakukan Kunjungan Kerja ke Korem 011/Lilawangsa

Kamis, 2 Januari 2025 - 12:59 WIB

Kodim 0103/Aceh Utara Serahkan 75 Unit Kendaraan Dinas Dari Menhan RI Untuk Babinsa

Selasa, 31 Desember 2024 - 15:56 WIB

Dandim 0103/Aceh Utara Rakor Persiapan Oplah Tahun 2025 Di Aceh Utara

Jumat, 27 Desember 2024 - 20:39 WIB

Saboh Jalan, Judul Lagu Terbaru Haji Uma Yang Segera Beredar

Jumat, 27 Desember 2024 - 14:20 WIB

Kasdim Aceh Utara Terima Kunjungan Siswa SMA Taruna Nusantara

Kamis, 26 Desember 2024 - 16:45 WIB

Kodim 0103/Aceh Utara Gelar Donor Darah Peringati 20 Tahun Tsunami Aceh

Rabu, 25 Desember 2024 - 19:24 WIB

Pelaku Penyiraman Air Keras Terhadap Dua Anak Tiri di Ringkus Satreskrim Polres Lhokseumawe 

Rabu, 18 Desember 2024 - 23:34 WIB

Haji Uma Dan PPAM Kembali Fasilitasi Proses Pemulangan Warga Lhokseumawe Yang Sakit Parah di Malaysia

Berita Terbaru

KOTA LANGSA

Daftar Lengkap Anggaran Dana Desa (DD) Kota Langsa Tahun 2025

Rabu, 8 Jan 2025 - 13:56 WIB