Temu Karya III, Pemkab Kepulauan Meranti Ajak Karang Taruna Bersinergi

KABIRO MERANTI

- Redaksi

Rabu, 25 Desember 2024 - 19:16 WIB

50106 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MERANTI – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H Asmar diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra, Drs HM Mahdi, membuka agenda Temu Karya III Karang Taruna Kabupaten Kepulauan Meranti, pada Selasa (24/12/2024), yang dihelat di aula kantor Bupati Kepulauan Meranti di Selatpanjang.

Mengusung tema “Bangun Sinergitas Bersama Pemerintah Daerah untuk Meranti yang Unggul, Agamis, dan Sejahtera”, Temu Karya III turut dihadiri oleh Ketua Karang Taruna Provinsi Riau, Muhammad Andri, Sekretaris Muhammad Mustafa, dan Ketua Caretaker Rayan Pribadi.

Membuka kegiatan, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra, Drs HM Mahdi, menyampaikan dukungannya terhadap Karang Taruna sebagai organisasi pemuda potensial yang bermitra dengan pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Ia menegaskan pentingnya peran pemuda sebagai pemimpin masa depan, dan berharap pelaksanaan Temu Karya, yang merupakan agenda tertinggi dalam organisasi Karang Taruna, dapat berjalan dengan lancar dan sukses.

“Pemuda hari ini adalah pemimpin hari esok. Oleh karena itu, kami sangat mendukung Karang Taruna sebagai organisasi yang mampu menggairahkan dan menghidupkan potensi generasi muda untuk membawa organisasi ini ke arah yang lebih baik,” ungkap Mahdi.

Temu Karya, dilaksanakan dalam rangka reorganisasi kepengurusan di tubuh Karang Taruna yang dilakukan saat berakhirnya periode kepengurusan.

Adapun kegiatan ini menghasilkan nama Een Marfizas, sebagai Ketua Karang Taruna Kabupaten Kepulauan Meranti periodisasi 2024-2029 yang terpilih secara aklamasi.

Baca Juga :  Kementerian Agama Kepulauan Meranti Sukses Melakukan Kegiatan Pelatihan EDM Tingkat RA Se Meranti.

Een mendapatkan dukungan penuh dari pengurus Karang Taruna di 9 kecamatan se-Kabupaten Kepulauan Meranti, sesuai prosedur dan peraturan organisasi.

Ketua caretaker Karang Taruna Kabupaten Kepulauan Meranti, Rayan Pribadi, usai acara mengaku optimis atas hasil yang dicapai dari temu karya ini. Ia berharap ketua terpilih mampu mengemban amanah mencapai visi misi organisasi.

“Dengan terpilihnya Een Marfizaz, harapan besar disematkan agar Karang Taruna Kepulauan Meranti mampu menghadirkan program-program inovatif yang mendukung kesejahteraan masyarakat dan menjadi mitra strategis pemerintah daerah” Pungkasnya.
[Yudi Yustira]

Berita Terkait

Keluarga Besar SMA Negri 3 Tebing Tinggi Gelar Santunan Anak Yatim
Polres Meranti Gelar Patroli KRYD Pasca Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Meranti
Sekretaris Dpc Grib Jaya Meranti Apresiasi Kunjungan Ketua DPD dan 12 Ketua DPC Grib Jaya Riau Temui Ketum DPP
Petugas Amankan 20 WNA Bangladesh Yang Terdampar Di Perairan Kepulauan Meranti
Keluarga Besar DPC GRIB Jaya Meriahkan Sempena Imlek.
Begini Kata Kapolres Meranti Saat Gelar Jum’at Curhat Bersama Pengurus KNPI.
Keluarga Besar DPC GRIB Jaya Kabupaten Meranti Ucapkan Selamat Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili
Polres Kep Meranti Gelar Peringatan Isra’Mi’raj dan Do’a Bersama Anak Yatim

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 11:40 WIB

KSOP Bima Disorot, Penjadwalan Kapal Diduga Tak Adil dan Untungkan Kelompok Tertentu

Jumat, 18 April 2025 - 12:21 WIB

Sopir dan Buruh Angkut Gabah di Sumbawa Keluhkan Ketidakadilan Tarif BULOG: “Kami Hanya Terima Separuh dari Tarif Resmi”

Kamis, 17 April 2025 - 18:34 WIB

Liga Korupsi Indonesia : Apakah Dana Desa Layak Masuk Dalam “Divisi Utama”?

Selasa, 15 April 2025 - 21:32 WIB

Pengusaha Jagung di Sumbawa Angkat Bicara: HPP Tidak Realistis, NTB Terancam Krisis Penyerapan

Selasa, 15 April 2025 - 20:27 WIB

Isu Razia STNK dan Parkir Rp400 Ribu Heboh di Medsos, Bappenda NTB Tegaskan Hoaks

Selasa, 15 April 2025 - 20:04 WIB

Kepedulian Tanpa Batas, Babinsa Koramil 1607-12/Moyo Hilir Dukung Warga yang Tertimpa Musibah

Selasa, 15 April 2025 - 17:37 WIB

Heboh Unggahan Razia STNK di Facebook, Kasat Lantas Tegaskan “Informasi Itu Hoax”

Senin, 14 April 2025 - 20:00 WIB

Babinsa Telaga Dukung Rapat Koordinasi, Evaluasi dan Sosialisasi Program Pemerintahan Desa Telaga

Berita Terbaru