Kapolda Aceh Ikuti Upacara HUT RI di Blang Padang

REDAKSI 2

- Redaksi

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 15:58 WIB

50178 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Banda Aceh — Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko bersama Pejabat Forkopimda mengikuti upacara bendera dalam rangka hari ulang tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia di Lapangan Blang Padang, Kota Banda Aceh, Sabtu, 17 Agustus 2024.

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Joko Krisdiyanto menyampaikan, Kapolda bersama pejabat Forkopimda Aceh mengikuti upacara bendera di Lapangan Blang Padang. Sedangkan di Polda Aceh, upacara juga dilaksanakan dengan Irup Karo Ops Kombes Heri Heryandi.

Dalam rilisnya, Joko mengajak seluruh masyarakat, khususnya di Aceh untuk merayakan momen sakral ini dengan semangat kuat dan tekad yang kokoh untuk mewujudkan Indonesia yang lebih maju.

Pada peringatan HUT ke-79 RI kali ini, kata Joko, Indonesia telah melalui perjalanan panjang dalam mencapai kemerdekaan dan menjaga kedaulatannya.

Baca Juga :  Sekjen PW FRN Propinsi Aceh Perkumpulan Wartawan Fast Respon Nusantara Ucapkan Selamat Kepada Mualem- Dek Fadh

Namun, sambungnya, tantangan yang dihadapi bangsa ini tidak berhenti di situ. Indonesia harus mampu bergerak lebih cepat dan lebih kuat untuk menghadapi dinamika global yang terus berubah.

“Dirgahayu Republik Indonesia, semoga makin maju dan jaya, tentunya dengan kamtibmas yang selalu terjaga,” demikian ucap Joko, Sabtu, 17 Agustus 2024.(tri)

Berita Terkait

Disersi hingga Dugaan Jadi Tentara Bayaran, Bripda Muhammad Rio Dicopot dari Status Polisi
Direktur PT Media Harian Daerah, Bapak Kifran, S.H., Berpulang ke Rahmatullah
Nahkoda Baru Penanganan Sosial Aceh: Chaidir di Kursi Plt, Asa IPSM pada Kontinuitas
Dari Solo Ke Tanah Rencong: Menyambut Pimpinan PWI Dengan Peusijuk Menuntut Kebenaran Jurnalistik.
Selamat & Sukses
Kapolda Aceh Marzuki Ali Basyah Resmi Sandang Pangkat Irjen
Truk Tangki CPO Rusak Jalan Nasional, KPA Dorong Investasi Pelabuhan CPO untuk Solusi Jangka Panjang
Paskibraka Gayo Lues: Sebuah Langkah Taktis Menuju Cita-Cita

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:07 WIB

Retret PWI 2026 Teguhkan Peran Pers sebagai Penjaga Ketahanan Informasi Bangsa

Berita Terbaru

ACEH UTARA

Irigasi Hancur, Petani Geureudong Pase Terjerembab Krisis

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:29 WIB

ACEH

Subuh yang Mengajarkan Kepemimpinan

Jumat, 30 Jan 2026 - 21:28 WIB