Per Erat Silaturahmi. Letting 47 dan Letting 50 Polres Gayo Lues Gelar Pembagian Takjil Dan Buka Puasa Bersama

REDAKSI

- Redaksi

Sabtu, 23 Maret 2024 - 05:51 WIB

50262 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gayo Lues – Dalam upaya memperkuat solidaritas dan kekompakan antar anggota, Leting 47 dan Leting 50 Polres Gayo Lues menggelar acara pembagian takjil kepada masyarakat pengguna jalan, silaturahmi, dan buka puasa bersama. Kegiatan ini diselenggarakan dengan penuh semangat dalam rangka mempererat tali persaudaraan di tengah-tengah bulan suci Ramadan 1445 H/Tahun 2024, Jum’at, 22 Maret 2024.

Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K., menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi wujud nyata dari semangat kebersamaan dan gotong royong dalam menjalankan tugas sebagai bagian dari institusi Polri. “Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat mempererat hubungan antaranggota, sehingga tercipta sinergi dan kekompakan yang kuat dalam menjalankan tugas kepolisian,” ujarnya.

Baca Juga :  Menyikapi Tugas Dan Wewenang Serta Kekosongan Pimpinan Daerah Galus. Ini Kata Ketua Umum Gemppar

Senior Leting 47, BRIPDA Rahel Maulana, menjelaskan bahwa acara tersebut diisi dengan berbagai kegiatan yang bertujuan untuk mempererat hubungan antaranggota, seperti pembagian takjil kepada masyarakat sekitar, silaturahmi, serta buka puasa bersama. “Kami berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi momen kebersamaan, tetapi juga menjadi wahana untuk saling mengenal dan mempererat jalinan persaudaraan di antara kami,” katanya.

Acara ini juga dihadiri oleh seluruh Personel Leting 47 dan Leting 50 Polres Gayo Lues, serta beberapa tokoh masyarakat setempat. Mereka menyambut kegiatan ini dengan antusias dan mengapresiasi upaya Polres Gayo Lues dalam membangun solidaritas dan kekompakan di antara anggotanya.

Diharapkan, semangat kebersamaan yang tercipta melalui kegiatan ini dapat terus terjaga dan menjadi motivasi bagi seluruh Personel Polres Gayo Lues dalam menjalankan tugasnya demi mewujudkan keamanan dan ketertiban di masyarakat.

Sumber : Humas Polres Gayo Lues
[Bripka. Sutrisno]

Berita Terkait

Ketika Luka Alam Belum Mengering di Tanah Gayo Lues
Marak Penipuan Kartu Perdana Telkomsel di Facebook, Konsumen Gayo Lues Jadi Korban
Banjir Bandang Gayo Lues: Luka Alam yang Belum Sembuh, Kewaspadaan yang Tak Pernah Usai
Wakapolres Gayo Lues Pimpin Kegiatan Bhakti Sosial Di Desa Pining, Berikut Videonya
Wakapolres Gayo Lues Pimpin Pergantian Pasukan Bakti Sosial di Kampung
Lewat Program Polri Peduli, Sumur Bor Dibangun di Masjid Al Ikhlas Desa Rigeb
Jembatan Gantung Pepalan Putus Saat Hujan Deras, Dua Warga Dilaporkan Hanyut
Mendidik Dengan Hati: Pola Asuh Cerdas Era Digital Di Gayo Lues
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:07 WIB

Retret PWI 2026 Teguhkan Peran Pers sebagai Penjaga Ketahanan Informasi Bangsa

Berita Terbaru

ACEH UTARA

Irigasi Hancur, Petani Geureudong Pase Terjerembab Krisis

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:29 WIB

ACEH

Subuh yang Mengajarkan Kepemimpinan

Jumat, 30 Jan 2026 - 21:28 WIB