Wakili Kapolres, Kabagren Polres Gayo Lues Hadiri Upacara Peringatan HUT TNI Ke-78 Tahun 2023.

REDAKSI

- Redaksi

Kamis, 5 Oktober 2023 - 19:34 WIB

50269 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gayo Lues, Oposisi-News,86.com – Kapolres Gayo Lues, AKBP. Setiyawan Eko Prasetiya SH SIK diwakili Oleh Kabagren Polres Gayo Lues, Kompol. Hartana, S.Sos hadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Tantara Nasional Indonesia (TNI) yang ke 78 Tahun 2023. Dengan Tema Demokrasi untuk Indonesia Maju.

Dalam amanat Panglima TNI yang dibacakan Oleh Dandim 0113/Gayo Lues, Kamis (05/10/2023) mengatakan, menggarisbawahi kekuatan TNI sebagai Komponen Utama Pertahanan Negara dan Komitmen TNI dalam menjaga Stabilitas keamanan Nasional dalam menghadapi Pemilihan Umum Serentak Tahun 2024 Mendatang.

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Dandim 0113/Gayo Lues, Kapolres Gayo Lues diwakili Kabagren Polres Gayo Lues Kompol Hartana, S.sos, Kajari Gayo Lues, Wakil Ketua Mahkamah Syari’ah Blangkejeren, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Blangkejeren, Asisten II, Kasatpol PP Gayo Lues, Kepala Cabang BSI Gayo Lues, Para Ibu Persit Kodim 0113/GL, para veteran, tamu undangan, dan insan pers.

Rangkaian kegiatan meliputi langkah-langkah protokol seperti penjemputan Inspektur Upacara, penghormatan pasukan kepada Inspektur Upacara, dan menyanyikan Lagu Indonesia Raya. Amanat yang disampaikan oleh Dandim 0113/Gayo Lues menyentuh sejarah TNI, tingkat kepercayaan masyarakat, dan komitmen TNI dalam mengawal demokrasi.

Baca Juga :  PJ. Bupati Gayo Lues Bersama Wartawan lakukan Temu Ramah Di Wisata Kala Pinang

Peserta upacara terdiri dari berbagai pleton, termasuk personel Kodim 0113/Gayo Lues, Kompi B 114/SM Gayo Lues, Polres Gayo Lues, Satpol PP Gayo Lues, mahasiswa Kampus Unsyiah PSDKU Gayo Lues, dan Pramuka Gayo Lues.

Kegiatan berakhir pada pukul 10.55 WIB dalam keadaan aman dan baik. Setelah upacara, dilanjutkan dengan Penyerahan Tali Asih Kepada Veteran sebanyak 5 orang.

Ini adalah momen bersejarah yang memperkuat semangat TNI dalam menjaga keamanan dan mendukung demokrasi di Indonesia. []

Sumber: Humas Polres Gayo Lues (Sutrisno)

Berita Terkait

Ketika Luka Alam Belum Mengering di Tanah Gayo Lues
Marak Penipuan Kartu Perdana Telkomsel di Facebook, Konsumen Gayo Lues Jadi Korban
Banjir Bandang Gayo Lues: Luka Alam yang Belum Sembuh, Kewaspadaan yang Tak Pernah Usai
Wakapolres Gayo Lues Pimpin Kegiatan Bhakti Sosial Di Desa Pining, Berikut Videonya
Wakapolres Gayo Lues Pimpin Pergantian Pasukan Bakti Sosial di Kampung
Lewat Program Polri Peduli, Sumur Bor Dibangun di Masjid Al Ikhlas Desa Rigeb
Jembatan Gantung Pepalan Putus Saat Hujan Deras, Dua Warga Dilaporkan Hanyut
Mendidik Dengan Hati: Pola Asuh Cerdas Era Digital Di Gayo Lues
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:07 WIB

Retret PWI 2026 Teguhkan Peran Pers sebagai Penjaga Ketahanan Informasi Bangsa

Berita Terbaru

ACEH UTARA

Irigasi Hancur, Petani Geureudong Pase Terjerembab Krisis

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:29 WIB

ACEH

Subuh yang Mengajarkan Kepemimpinan

Jumat, 30 Jan 2026 - 21:28 WIB