NTB – Sumbawa, Babinsa Desa Brang Kolong, Koramil 1607-02/Empang, Sertu Muhamad Tohir, turut hadir dalam kegiatan Musyawarah Desa (MUSDES) yang digelar di Aula Kantor Desa Brang Kolong, Kecamatan Plampang, Kabupaten Sumbawa.
MUSDES tersebut dihadiri oleh perangkat desa, BPD, tokoh masyarakat, serta perwakilan lembaga desa. Agenda utama membahas program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat untuk tahun anggaran mendatang, sekaligus merumuskan langkah strategis dalam peningkatan kesejahteraan warga.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam kesempatan itu, Sertu Muhamad Tohir menyampaikan pentingnya sinergi antara pemerintah desa, masyarakat, dan TNI dalam mendukung setiap program pembangunan. Menurutnya, keberhasilan pembangunan desa sangat dipengaruhi oleh partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat.
> “Babinsa siap mendukung penuh program desa, baik dalam hal pengamanan maupun pendampingan masyarakat, agar setiap rencana yang ditetapkan bisa berjalan dengan lancar dan tepat sasaran,” ujarnya.
Kehadiran Babinsa dalam forum musyawarah desa ini tidak hanya mempererat hubungan TNI dengan masyarakat, tetapi juga menjadi bentuk nyata komitmen TNI AD dalam mendukung pembangunan di wilayah teritorialnya.
Dengan adanya MUSDES, diharapkan seluruh program desa dapat terlaksana secara transparan, efektif, dan mampu menjawab kebutuhan masyarakat. (Pendim Sumbawa).