Polres Gayo Lues Siap Amankan Idul Fitri 1446 H Tahun 2025.

REDAKSI

- Redaksi

Kamis, 20 Maret 2025 - 17:07 WIB

50253 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gayo Lues — Dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1446 H tahun 2025, Polres Gayo Lues menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Seulawah 2025. Apel yang dilaksanakan di Lapangan Mapolres Gayo Lues ini dipimpin langsung oleh Bupati Gayo Lues, Suhaidi S.Pd., M.Si. selaku Inspektur Upacara, didampingi oleh Kapolres Gayo Lues, AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K., Kamis, 20 Maret 2025.

Apel Gelar Pasukan ini merupakan bentuk kesiapan Polres Gayo Lues beserta jajaran dalam mengamankan arus mudik dan balik serta menjaga situasi kamtibmas selama perayaan Idul Fitri. Operasi Ketupat Seulawah 2025 akan berlangsung selama 13 hari, mulai dari 25 Maret hingga 6 April 2025, dengan fokus pengamanan pada jalur mudik, pusat perbelanjaan, tempat ibadah, dan objek wisata di wilayah Gayo Lues.

Dalam amanatnya, Bupati Gayo Lues, Suhaidi S.Pd., M.Si., menyampaikan bahwa pengamanan Idul Fitri ini membutuhkan sinergi dari seluruh pihak, baik TNI-Polri, Pemerintah Daerah, serta unsur masyarakat. “Operasi Ketupat Seulawah bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang merayakan Idul Fitri, baik dalam perjalanan mudik maupun saat merayakan di kampung halaman,” ujarnya.

Kapolres Gayo Lues, AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K., melalui Plh. Kasihumas IPDA Deddi Irawan Syah, S.H., menambahkan bahwa Polres Gayo Lues telah menyiapkan sejumlah langkah strategis guna memastikan kelancaran operasi ini. “Kami telah menyiapkan pos pengamanan dan pos pelayanan di beberapa titik strategis untuk membantu masyarakat dalam perjalanan mudik dan balik. Selain itu, kami juga akan melakukan patroli rutin guna mengantisipasi gangguan kamtibmas,” jelasnya.

Baca Juga :  Sat Samapta Polres Galus Lakukan Giat Pos Pam Di Wisata Kala Pinang

Selain aparat kepolisian, Apel Gelar Pasukan ini juga melibatkan personel TNI, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, BPBD, serta relawan dari berbagai organisasi masyarakat. Mereka akan bersinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya Operasi Ketupat Seulawah 2025.

Dengan digelarnya Operasi Ketupat Seulawah 2025 ini, diharapkan perayaan Idul Fitri 1446 H di Gayo Lues dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan kondusif, sehingga masyarakat dapat merayakan hari kemenangan dengan penuh kebahagiaan.

Sumber : Humas Polres Gayo Lues

Berita Terkait

Ketika Luka Alam Belum Mengering di Tanah Gayo Lues
Marak Penipuan Kartu Perdana Telkomsel di Facebook, Konsumen Gayo Lues Jadi Korban
Banjir Bandang Gayo Lues: Luka Alam yang Belum Sembuh, Kewaspadaan yang Tak Pernah Usai
Wakapolres Gayo Lues Pimpin Kegiatan Bhakti Sosial Di Desa Pining, Berikut Videonya
Wakapolres Gayo Lues Pimpin Pergantian Pasukan Bakti Sosial di Kampung
Lewat Program Polri Peduli, Sumur Bor Dibangun di Masjid Al Ikhlas Desa Rigeb
Jembatan Gantung Pepalan Putus Saat Hujan Deras, Dua Warga Dilaporkan Hanyut
Mendidik Dengan Hati: Pola Asuh Cerdas Era Digital Di Gayo Lues

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:07 WIB

Retret PWI 2026 Teguhkan Peran Pers sebagai Penjaga Ketahanan Informasi Bangsa

Berita Terbaru

ACEH UTARA

Irigasi Hancur, Petani Geureudong Pase Terjerembab Krisis

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:29 WIB

ACEH

Subuh yang Mengajarkan Kepemimpinan

Jumat, 30 Jan 2026 - 21:28 WIB