Sidang Paripurna DPRK Gayo Lues Tentang Pembahasan Rancangan Qanun APBK Tahun Anggaran 2024 Masa Sidang III Tahun 2023

REDAKSI

- Redaksi

Selasa, 28 November 2023 - 22:27 WIB

50518 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ini Pandangan Umum Yang Disampaikan Oleh Anggota DPRK Gayo Lues, El. Amin Dan Hj. Salamah.

 

Gayo Lues – Dalam Sidang Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Gayo Lues Tentang Pembahasan Rancangan Qanun Anggaran dan Pendapatan Belanja Kabupaten (APBK) Tahun Anggaran 2024 Masa Sidang III Tahun 2023. Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Gayo Lues menyampaikan Pandangan Umum kepada Pemerintah Daerah Gayo Lues, Selasa (28/11/2023) Dini hari tadi.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam Pandangan Umumnya, Anggota DPRK El Amin memberikan Apresiasi Kepada Pemerintah Daerah, Karena saat ini Desa Lesten Kecamatan Pining sudah semakin baik.

“Untuk itu, kita memberikan Apresiasi Kepada PJ. Bupati Gayo Lues, dalam kepemimpinan saudara sebagai PJ. Bupati Gayo Lues ini, Masyarakat Desa Lesten yang telah lama terisolir dan berkat perhatian Saudara Alhudri sehingga jalan menuju Desa Lesten sudah semakin baik. Dan begitu juga kepada Kadis Kominfo Gayo Lues, Karena saat ini Jaringan Internet 4G telah dapat dinikmati Masyarakat Lesten, begitu juga dengan Kadis PUPR Karena saat ini jalan kedesa Lesten sudah bisa dilalui Roda Empat,” Sebut El Amin.

Hal sama dikatakan Anggota DPRK Gayo Lues, Hj. Salamah. Dirinya mengatakan, terkait Pemeliharaan Jalan Kabupaten Gayo Lues Via Aceh Barat Daya (Abdya) dan Gayo Lues Via Aceh Timur yang saat ini masih belum diperbaiki kerusakannya.

Baca Juga :  Jalin Kerjasama Dengan Pemdes. Polsek Pining Tandatangani Nota Kesepahaman Bebas Narkoba.

“Kami berharap Pemerintah Daerah agar dapat berkoordinasi dengan SKPA terkait perawatan Jalan Multi Years tersebut,” Sebut Hj. Salamah.

Selain itu Hj. Salamah Juga meminta Kepada Pemerintah Daerah supaya mengaktifkan kembali Bidan Desa di Kabupaten Gayo Lues ini, agar nantinya Masyarakat Lebih mudah dalam melakukan Pengobatan.

“Perlu juga diketahui Pak PJ. Bupati Gayo Lues, saat ini di Desa-desa juga masih banyak tidak ada PAUD, karena Program sebelumnya satu PAUD satu Desa, jadi kami meminta kepada Pemerintah Daerah PAUD wajib ada di Desa – desa,” Harap Hj. Salamah.

Menanggapi pertanyaan dari Anggota DPRK tersebut, PJ. Bupati Gayo Lues Drs,H. Alhudri MM berharap, semua Pihak harus bekerja sama baik Eksekutif maupun Legislatif, agar semua harapan tersebut bisa dipenuhi.

Perihal terkait masalah kerusakan jalan Multi Years tersebut, Kita akan terus berusaha agar pemeliharaan jalan tersebut dapat dilakukan, karena masih ada sisa pemeliharaan sampai bulan Desember.

“Ketika nanti Saya menghadap dengan Pj. Gubernur Aceh, Saya juga mencoba menyampaikan hal tersebut,” Tutur PJ. Bupati Gayo Lues.

Kemudian masalah Kesehatan, dirinya juga meminta Dinas Kesehatan Kabupaten Gayo Lues untuk kembali mengaktifkan Pos Bidan Desa yang ada di Kabupaten Gayo Lues ini.

Baca Juga :  Untuk Persiapan Peringatan Hut RI Ke 79. Pemkab Gayo Lues Gelar Rakor Bersama Forkopimda

Memang Kita akui, saat ini Bidan Desa memang harus ada disetiap Desa, dan seharusnya jika Bidan Desa tidak dapat menangani Pasien yang memang kritis, barulah di Rujuk ke Puskesmas baru ke RSUD dan bahkan sampai ke RSU yang ada di Banda Aceh.

“Coba nanti Kadis Kesehatan Gayo Lues kembali mengaktifkan Pos Bidan Desa tersy,” Jelas Alhudri.

Selain itu Alhudri menambahkan, saat ini jumlah PAUD di Kabupaten Gayo Lues hanya sebanyak 68 PAUD dan terkait hal itu, sudah dibicarakan kepada Bunda PAUD untuk melakukan pengecekan kembali.

“Bahkan Kami sudah Melabel kan ada yang Merah dan ada yang Kuning. Untuk yang Label Merah ini kita tunda dulu, karena kita akan mengutamakan jalan terlebih dahulu agar Masyarakat kita lebih leluasa dan mudah jika berkebun,” Cetus Alhudri.

Sidang Paripurna tersebut selain Bupati dan Pimpinan Dewan serta Anggota DPRK Juga dihadiri oleh PJ. Sekda Gayo Lues, Para Staf Ahli, Asisten, Kepala SKPK, Para Kabag dan ASN di Lingkup Kerja Pemkab Gayo Lues dan Undangan lainya, sehingga Sidang Paripurna DPRK Gayo Lues berjalan dengan aman dan lancar. []

Berita Terkait

Ketika Luka Alam Belum Mengering di Tanah Gayo Lues
Marak Penipuan Kartu Perdana Telkomsel di Facebook, Konsumen Gayo Lues Jadi Korban
Banjir Bandang Gayo Lues: Luka Alam yang Belum Sembuh, Kewaspadaan yang Tak Pernah Usai
Wakapolres Gayo Lues Pimpin Kegiatan Bhakti Sosial Di Desa Pining, Berikut Videonya
Wakapolres Gayo Lues Pimpin Pergantian Pasukan Bakti Sosial di Kampung
Lewat Program Polri Peduli, Sumur Bor Dibangun di Masjid Al Ikhlas Desa Rigeb
Jembatan Gantung Pepalan Putus Saat Hujan Deras, Dua Warga Dilaporkan Hanyut
Mendidik Dengan Hati: Pola Asuh Cerdas Era Digital Di Gayo Lues
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:07 WIB

Retret PWI 2026 Teguhkan Peran Pers sebagai Penjaga Ketahanan Informasi Bangsa

Berita Terbaru

ACEH UTARA

Irigasi Hancur, Petani Geureudong Pase Terjerembab Krisis

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:29 WIB

ACEH

Subuh yang Mengajarkan Kepemimpinan

Jumat, 30 Jan 2026 - 21:28 WIB