Polres Gayo Lues Amankan Kegiatan Pawai “Free Palestine” Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Organisasi Otonom Muhammadiyah (ORTOM) Kab. Gayo Lues

REDAKSI OPOSISI NEWS 86

- Redaksi

Sabtu, 28 Oktober 2023 - 13:23 WIB

50220 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gayo Lues, Oposisi-News,86.com – Dalam rangka menegaskan solidaritas terhadap isu kemanusiaan, Personel Polres Gayo Lues mengamankan dan mengawal kegiatan pawai “Free Palestine” yang diselenggarakan oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Organisasi Otonom Muhammadiyah (ORTOM) Kabupaten Gayo Lues bertempat di Seputaran Kota Blangkejeren, Sabtu (28/10/2023).

Kapolres Gayo Lues, AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K., melalui Kabagops AKP Jonnedy, menjelaskan bahwa kegiatan pengawalan dan pengamanan ini dilakukan dalam semangat menjaga ketertiban dan kelancaran acara serta demi keamanan peserta dan masyarakat sekitar. “Personel Polres Gayo Lues turut serta dalam upaya memastikan bahwa kegiatan pawai ini dapat berjalan dengan aman dan tertib,” ujar Kabagops.

Acara “Free Palestine” ini diselenggarakan sebagai bentuk dukungan dan solidaritas terhadap Palestina. Dalam suasana yang damai dan tertib, para peserta berbagai usia mengambil bagian dalam pawai ini dengan membawa poster, spanduk, dan atribut lainnya sebagai bentuk dukungan terhadap perjuangan rakyat Palestina.

Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan ORTOM Kabupaten Gayo Lues menyatakan apresiasi yang tinggi atas keterlibatan dan dukungan Polres Gayo Lues dalam pengamanan kegiatan ini. Mereka menyatakan bahwa kehadiran kepolisian dalam acara tersebut memberikan rasa aman dan mendukung terlaksananya kegiatan ini tanpa hambatan.

Baca Juga :  Kapolres Galus Silaturahmi Dengan Rekan Wartawan Sekabupaten Gayo Lues Jelang lebaran Idul Fitri

Kegiatan pengawalan dan pengamanan kegiatan “Free Palestine” ini merupakan salah satu contoh konkret dari sinergi positif antara aparat kepolisian dengan organisasi kemasyarakatan dalam mendukung dan menjaga keamanan dalam setiap kegiatan yang diadakan demi tujuan kemanusiaan. Polres Gayo Lues akan terus mendukung kegiatan-kegiatan positif yang diselenggarakan oleh masyarakat dalam semangat kebersamaan dan kemanusiaan. []

Sumber: Humas Polres Gayo Lues (Bripka.Sutrisno).

Berita Terkait

Melintas Batas, Gayo Lues Menguliti Sindikat 92 Kg Ganja
Meretas Asa di ‘Negeri Seribu Bukit’: Yayasan Nurhayati Sahali Usulkan ‘Sekolah Kopi GDAD’ ke Presiden Prabowo
Tajuk Opini: Integritas dan Humanisme: Warisan Abadi Heri Yulianto di Tanah Gayo, Tantangan Baru di Bumi Lancang Kuning
Latihan Perang Kota Di Gayo Lues: Polisi Dan Brimob Asah Peluru Air Mata.
Gayo Lues: Ikrar Abadi di Kaki Leuser
Kapolres Gayo Lues Beri Apresiasi Personel Berprestasi
Sinergi Meja Kopi Kapolres Gayo Lues: Merajut Kehadiran Polri di Jantung Masyarakat
Gerakan Sapu Jagat Gayo Lues: Mahasiswa dan Pelajar Bersihkan Sampah 573 Kg
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 11:53 WIB

Oki Indra Purnama Siap Maju di Musda Hanura Kepri ke-IV.

Jumat, 17 Oktober 2025 - 21:57 WIB

Kompolnas Award 2025: Polsek Batu Ampar Raih Predikat Terbaik se-Indonesia

Kamis, 16 Oktober 2025 - 16:24 WIB

Eksploitasi Tanpa Hati Di Kabil: Harga Bauksit, Harga Hukum Yang Tergadai?

Senin, 13 Oktober 2025 - 12:56 WIB

Polda Kepri Gelar Razia Tempat Hiburan Malam. 

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 11:22 WIB

Rutan Kelas IIA Batam Gelar Razia Bersama APH, Dukung Pemberantasan HP dan Narkoba. 

Jumat, 10 Oktober 2025 - 19:42 WIB

Ultimatum Warga Bengkong: Kapolda Kepri dan Kapolri Diminta Segera “Bersihkan” Judi KIM Yang Merusak Mental Anak.

Kamis, 9 Oktober 2025 - 11:33 WIB

JANJI KEPALA BEA CUKAI KEPRI: SEKADAR UCAPAN?

Kamis, 9 Oktober 2025 - 09:31 WIB

Goncangan Batam: Judi KIM Menari Bebas di Tengah Sorotan Mata Aparat!

Berita Terbaru

GAYO LUES

Melintas Batas, Gayo Lues Menguliti Sindikat 92 Kg Ganja

Selasa, 21 Okt 2025 - 21:49 WIB