Gayo Lues, Oposisi-News,86 Com -Pemerintah Daerah Kabupaten Gayo Lues, menggelar Apel Kenderaan Dinas Roda Empat dan Apel tersebut berlangsung di Halaman Kantor Dinas Pemuda dan Olahraga Stadion Seribu Bukit, Kamis.
Dalam kegiatan tersebut mendapatkan Pantauan langsung dari PJ. Bupati Gayo Lues, Drs. Alhudri MM dan dirinya menghimbau kepada seluruh Pejabat yang menggunakan Kenderaan Dinas jangan disalah gunakan untuk kepentingan pribadi. Hal tersebut disampaikannya pada saat Apel Kenderaan Dinas, Kamis (14/09/2023) Dini hari tadi.
Menurut Alhudri, Apel Kenderaan Dinas ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui dan apa kegunaan serta fungsinya di Dinas – Dinas, Karena memang kenderaan Dinas tersebut merupakan Aset Milik Pemerintah yang dipinjamkan kepada Para Pejabat yang diberi hak untuk dipinjamkan.
“Oleh sebab itu, yang namanya Aset Pemerintah tolong jangan disalah gunakan untuk kepentingan pribadi,” Pungkas Alhudri.
Apel Kenderaan Dinas tersebut di Pimpin langsung PJ. Bupati Gayo Lues, Drs. Alhudri MM, didampingi Oleh Ketua DPRK Gayo Lues, Ali Husin SH, Kapolres Gayo Lues, AKBP. Setiyawan Eko Prasetiya SH SIK, Dandim 0113/Gayo Lues, Letkol CZi Yantri Satria Sanjaya, Kajari Gayo Lues, Ismail Fahmi SH serta Kepala SKPK dan undangan lainnya sehingga Apel Kenderaan Dinas tersebut berjalan dengan aman dan lancar. []