Gayo Lues, OPOSISI-NEWS,86.COM – Lagi – lagi jalan Gayo Lues Via Abdya tepatnya di pegunungan Bur Nipis Persada Tongra Kecamatan Terangun Kabupaten Gayo Lues Dua Unit Bus warna putih mengalami kecelakaan tunggal sehingga Bus Mitsubishi Canter yang bernomor Polisi BG 7144 DA terjun ke jurang sedalam 150 Meter dan Bus Mitsubishi Canter BG 7152 DA terjun ke jurang sedalam 30 Meter, Minggu (30/07/2023) sekira Pukul 12 Siang dini hari tadi.
Akibat dari kejadian tersebut, salah satu Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Gayo Lues, H.Ibnu Hasim sangat Prihatin atas kejadian Laka Lantas tersebut. Menurutnya, semenjak jalan Multiyer tersebut dibangun Tahun 2022 yang lalu, Musibah kecelakaan terus terjadi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Di Tahun 2023 ini saja sudah beberapa kali terjadi kecelakaan Tunggal di Pegunungan Bur Nipis Persada Tongra Kecamatan Terangun Kabupaten Gayo Lues, seperti kemaren Minggu Tanggal 30 – Juli – 2023 Dua Bus Asal Sumatera Selatan terjun ke Jurang Bur Nipis Akibat kurang cermatnya para perencana pembangunan Trase,” Sebut H. Ibnu Hasim.
Selain itu katanya, kurangnya Pengawasan dan penanganan pembangunan jalan, kemudian belum maksimalnya pemasangan rambu – rambu jalan serta pengerjaan Proyek terkesan Asal – asalan.
Jadi menurut pantauan kita bersama, dari faktor tersebut diatas. Kita sangat prihatin atas penanganan jalan tersebut karena sekalipun menelan Anggaran Hampir triliunnan Rupiah. “Manfaat yang dirasakan Masyarakat bukannya mendapatkan kebahagiaan melainkan sebaliknya mendapat kesengsaraan,” Kata Ibnu Hasim lagi.
Menurutnya, bila ini dibiarkan terus menerus dapat kita bayangkan kondisi jalan beberapa Tahun ke depan, mungkin akan Lebih parah lagi.
“Padahal, saya sudah beberapa kali mengingatkan kepada Pejabat Pemerintah Aceh, bahkan hampir setiap hari kita Informasikan melalui Media Masa namun tidak direspon Oleh para Rekanan, seharusnya Pejabat Aceh merasa ada Beban serta malu melihat kondisi jalan dan kejadian yang berulang kali, namun kita belum pernah melihat Stemen yang menyejukkan dan kata kata bertanggung jawab atas kejadian tersebut,” Pungkasnya. (Mus)