Gayo Lues, Oposisi-News,86.Com – Dalam rangka kunjungaan PJ. Bupati Gayo Lues Drs. Alhudri MM ke Kecamatan Pantan Cuaca, Personel Polsek Rikit Gaib lakukan pemantauan serta pengamanan dan Kamtibmas di Wilayah Hukum Polsek Rikit Gaib dan Pantan Cuaca.
Kunjungan kerja PJ.Bupati Gayo Lues tersebut membuka secara resmi kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Life Skill bagi Masyarakat di Wilayah Proyek Percontohan Alternativ Development yang dilakukan oleh BNNK Gayo Lues Tahun 2023.
Menurut Kapolres Gayo Lues, AKBP. Efrianza SIK melalui Kapolsek Rikit Gaib, Iptu. Rahmansyah Pinim, Kegiatan pembukaan Life Skill tersebut dimulai Pukul 12.30 WIB, Dan berjalan dengan aman dan lancar.
Kegiatan Pembukaan Lifeskill selesai sampai dengan Pukul 12.30 Wib berjalan dalam keadaan aman dan tertib., dilanjutkan Sholat Dzuhur dan Makan bersama di Rumah Pengulu Desa Kenyaran Pantan Cuaca.
“Disamping pembukaan Life Skill, PJ. Bupati Gayo Lues Drs. Alhudri MM juga menyerahkan bantuan secara simbolis kepada Pemuda Desa Kenyaran berupa satu buah Kompor Gas dan Satu Buah Wajan besi,” Sebut Iptu. Rahmansyah.
Dalam kegiatan Life Skill tersebut, selain PJ. Bupati Gayo Lues, juga dihadiri oleh Dandim 0113/Galus diwakili oleh Danramil Pantan Cuaca, Kapolres Gayo Lues AKBP. Efrianza SIK diwakili oleh Kasat Narkoba, Kapolsek Rikit Gaib, diwakili oleh Kapospol Pantan Cuaca, Kepala BNNK Gayo Lues, Sekretaris DPMK, Camat Pantan Cuaca, Pengulu dan perangkat Desa Kenyaran. Sehingga kegiatan Life Skill tersebut berjalan dengan aman dan lancar.
Catatan Informasi Rilis ini diterima oleh Media Oposisi-News dari Kapolsek Rikit Gaib, Iptu. Rahmansyah Pinim, Rabu 10 – Mei – 2023. (Mus)