Gayo Lues, Oposisi-News,86.Com – Diduga mengalami hilang kendali pengereman mengakibatkan kenderaan tidak dapat dikendalikan. Satu Unit Mobil Toyota Avanza Warna Abu – abu Metalik menabrak Berem Jalan.
Kejadian itu terjadi tepatnya di turunan dan Tikungan Bur Nipis Desa Persada Tongra Kecamatan Terangun Kabupaten Gayo Lues, Selasa (09/05/2023) Sekira Pukul 12.30.WIB.
Kapolres Gayo Lues, AKBP. Efrianza SIK melalui Kasat Lantas Iptu. Syafaruddin SH menyampaikan, kejadian kecelakaan Tunggal tersebut terjadi pada Pukul 12.30. WIB, di Tikungan penurunan Bur Nipis Desa Persada Tongra.
Perlu kami jelaskan, kejadiannya terjadi pada hari Selasa (08/05/2023), satu Unit Mobil Avanza Warna Abu – abu Metalic dengan Nomor Polisi B 2041 TIW, yang di kemudikan oleh Erwin Susanto (TML) Umur 34 Tahun, Pekerjaan Wiraswasta Alamat, Desa Bantan Timur Kecamatan Medan Tembung Kota Medan Provinsi Sumatera Utara.
Pada saat kejadian kecelakaan Tunggal tersebut, Mobil Avanza Warna Abu – abu Metalic tersebut datang dari arah Terangun mau menuju ke Abdya dengan kecepatan sedang, sesampainya di TKP yang merupakan jalan menurun dan menikung kenderaan yang dikemudikan Erwin Susanto mengalami hilang daya pengereman,” mengakibatkan kenderaan tidak dapat dikendalikan sehingga menabrak Berem jalan, kemudian mobil Kembali menabrak Pohon tumbang di pinggir jurang dan saat itu pula Mobil terhenti,” Sebut Kasat Lantas Iptu. Syafaruddin SH.
Akibat dari kecelakaan tersebut Kata Kasat Lantas Iptu. Syafaruddin SH, tidak ada yang mengalami luka, sedangkan Mobil yang dikendarai Erwin Susanto mengalami kerusakan pada Bemper bagian depan sebelah kiri. dan kerugian Material diperkirakan Rp 1500.000. (Satu Juta Lima Ratus Ribu Rupiah). Demikian Kasat Lantas Gayo Lues mengatakan.
Catatan Informasi Rilis ini diterima oleh Media Oposisi-News dari Kasi Humas Polres Gayo Lues, AKP. Zulfikar SH Pada Selasa 09 – Mei – 2023, Sore. (Mus)