GAYO LUES, OPOSISI-NEWS,86. COM – Kapolres Gayo Lues, AKBP. Efrianza SIK melalui Kasi Humas, AKP. Zulfikar SH menghimbau kepada warga, agar tidak bermain Mercon dan Petasan atau Kembang Api pada Bulan Suci Ramadhan yang berada di Wilayah Hukum Polres Gayo Lues, Jum’at (24/03/2023) dini hari tadi.
Dikarenakan suara Mercon maupun Petasan tersebut, bisa atau dapat menimbulkan dan menyebabkan beberapa bahaya bagi orang banyak.
Akibatnya, suara Mercon maupun Petasan tersebut, bukan hanya dapat mengganggu ketenangan Masyarakat yang sedang beristirahat maupun yang sedang menjalankan Ibadah Sholat Tarawih.
Akan tetapi, juga bisa menyebabkan terjadinya kebakaran, Selain itu juga dapat membahayakan keselamatan jiwa. Sehingga hal ini harus dihindari terutama pada Bulan Suci Ramadhan maupun dibulan lainnya.
“Kita mengajak warga untuk tidak menyimpan dan membuat serta menyalakan petasan atau mercon juga kembang api, terutama pada bulan suci Ramadhan tersebut,” ujar Kasi Humas, AKP. Zulfikar SH.
Dikatakan AKP. Zulfikar SH, bahaya petasan maupun mercon, kini dapat memicu timbulnya empat bahaya.
Salah satunya dapat menimbulkan kebakaran, kemudian dapat membahayakan keselamatan jiwa.
Selanjutnya dapat menganggu ketertiban umum dan memicu terjadinya keributan antar warga.
“Mari menjaga Kamtibmas di bulan suci ramadhan tersebut, dengan tidak menyimpan dan membuat menyalakan petasan dan mercon serta kembang api.
Nantinya petugas aparat kepolisian akan terus melakukan dan mengencarkan patroli keliling sebagai bentuk pengawasan dan pengamanan,” Pungkas AKP. Zulfikar mengahiri. (Mus)