Kapolres Galus Bersama Forkopimda Kembali Lakukan Giat Jum’at Curhat Di Pasar Terpadu

admin

- Redaksi

Jumat, 24 Februari 2023 - 04:39 WIB

50270 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GAYO LUES, OPOSISI-NEWS,86.COM – Kapolres Gayo Lues AKBP. Efrianza SIK didampingi Pejabat Gayo Lues kembali melakukan Jum’at Curhat di wilayah hukum Polres Gayo Lues.

Jum’at Curhat kali ini dipusatkan di Pasar Terpadu Desa Bustanussalam Kecamatan Blangkejeren Kabupaten Gayo Lues, Jum’at (24/02/2023) pagi dini hari tadi.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada kegiatan Jum’at Curhat kali ini Kapolres Gayo Lues disamping memonitor kegiatan masyarakat bersama Pengulu Kampung serta warga masyarakat diseputaran Pasar Terpadu.

Kegiatan Jum’at Curhat tersebut bertujuan memberikan saran, kritikan dan masukan terkait masalah Pelayanan Kepolisian, Kamtibmas, Penegakan hukum dan masalah lainnya.

Kapolres Gayo Lues AKBP. Efrianza SIK mengucapkan terimakasih kepada masyarakat di seputaran Pasar Terpadu yang berkenan hadir serta memberikan masukan kepada Polres Gayo Lues demi meningkatkan kepercayaan layanan Publik terhadap Polri kedepan lebih baik.

Selain itu Kapolres Gayo Lues juga menghimbau kepada masyarakat/Pemuda di seputaran Pasar Terpadu agar menjaga keamanan di lingkungannya agar tidak terjadi apa-apa yang menimbulkan keresahan masyarakat.

Lanjutkan, kegiatan Jum’at Curhat ini juga pernah kita laksanakan Khususnya di wilayah Polda Aceh Alhamdulillah mendapat Apresiasi dari Presiden RI, oleh sebab itu, kegiatan ini sangat bermanfaat untuk menyerap dan mengetahui secara langsung keluh kesah yang ada di tengah – tengah masyarakat.

“Untuk itu, saya menghimbau kepada masyarakat baik Pemuda yang berdomisili di seputaran Pasar Terpadu, agar menjauhi yang namanya judi online dan jangan coba – coba bermain judi baik itu judi online maupun judi apa saja,” himbau Kapolres.

Baca Juga :  Satresnarkoba Polres Gayo Lues Berhasil Ungkap Kasus Peredaran Narkotika Jenis Sabu

Kemudian masalah Rentenir, kalau bisa tolong hindari dan jangan sampai warga masyarakat kita meminjam uang kepada seorang Rentenir, karena Rentenir sangat besar bunga pinjamannya, maka dari itu harapan kami sebagai Kapolres Gayo Lues kita harapkan kepada masyarakat agar tidak meminjam uang kepada seorang Rentenir.

Selain itu katanya lagi, hindari yang namanya Narkoba kepada masyarakat kami menghimbau, “agar mensosialisasikan bahaya Narkoba kepada masyarakat, Pemuda dikampung. Dan juga menyarankan kepada Kecil-kecik yang ada dimasing-masing Desanya, agar menghimbau warganya agar hindari Narkoba,Miras karena itu semua bisa menghancurkan diri sendiri maupun keluarga kita,” Sebut Kapolres.

Selain kegiatan di atas, ada beberapa masukan serta saran – saran yang disampaikan Pengulu dan Tokoh masyarakat kepada Kapolres dan Instansi Pemerintah Daerah Kabupaten Gayo Lues di antaranya sebagai berikut:

Dari pihak Dinas Lingkungan Hidup menyebutkan, minimnya Rambu – rambu lalulintas di sepanjang jalan Tongra sehingga masyarakat luar Gayo Lues sering mengalami kecelakaan.

Kemudian masukkan dari Pengulu Bustanussalam menyebutkan, agar Pajak Terpadu dibangun lebih layak. kemudian sarannya, Pajak sayur yang ada di Centong kalau bisa di arahkan ke Pajak Terpadu, “saya dan menghimbau kepada masyarakat yang memiliki Ternak sapi maupun ternak kambing agar tidak melepaskan hewan ternaknya di seputaran Pasar Terpadu ini, dan terakhir, agar lampu penerangan di sepanjang jalan Pasar Terpadu agar segera dibenahi, mengingat aktifitas warga masyarakat dimulai Pukul 03.30 WIB,” harap Kecik Bustanussalam.

Baca Juga :  Polsek Dan Koramil 02 Rikit Gaib Gelar Kegiatan Kopi bareng bersama Bhabinsa Dan Bhabinkamtibmas

Dalam Jum’at Curhat tersebut, Kapolres Gayo Lues bersama Forkopimda melakukan pengecekan sembako di Pajak Terpadu tersebut. Sehingga kegiatan tersebut berjalan aman dan sukses.

Kegiatan tersebut selain Kapolres Gayo Lues juga dihadiri oleh Asisten II Setdakab Gayo Lues H. Irwansyah MSi, Dandim 0113/Galus, Kajari Gayo Lues Ismail Fahmi, SH, Ketua Mahkamah Syariah Blangkejeren T. Swandi, S.H.I.,M.H, Kakanmenag Kab. Gayo Lues H. Akli Zikrullah, S.Ag, M.H, Waka Polres Gayo Lues Kompol Mhd. Rasid, SH, Inspektorat Gayo Lues, Kepala BPBD Gayo Lues Suhaidi, M.Si, Kadis Pendidikan Dayah Ners
Sukrimas, Kadis Perindangkop dan UKM, Syahrul, ST, MM, Kadis Pangan Gayo Lues drh. Ibnu Hafif, Kadis Lingkungan Hidup Gayo Lues Kasimuddin, S.Pd, PJU Polres Gayo Lues
Kapolsek Blangkejeren Ipda, Irwansyah,
KUA Blangkejeren Afwan Zamri, S.Hi,
Kapus Kota Bkj dr. Witono,
Pengulu Kampung Bustanussalam
Abu Mukmin, Personel Polres Gayo Lues
Personel Polsek Blangkejeren, Bhabinkamtibmas Kp. Bustanussalam Bripka Zulkifli, Masyarakat Kampung
Bustanussalam, Masyarakat Seputaran Pasar Terpadu dan Insan Pers. (Mus)

Berita Terkait

Gayo Lues: Ikrar Abadi di Kaki Leuser
Kapolres Gayo Lues Beri Apresiasi Personel Berprestasi
Sinergi Meja Kopi Kapolres Gayo Lues: Merajut Kehadiran Polri di Jantung Masyarakat
Gerakan Sapu Jagat Gayo Lues: Mahasiswa dan Pelajar Bersihkan Sampah 573 Kg
Penipuan” aktor Palsu “: Waspada Skema Jual Beli Mobil Yang Catut Nama Kasat Reskrim Polres Gayo Lues.
Kecelakaan Tunggal di Gayo Lues, Tujuh Penumpang Mobil Calya Dievakuasi ke Puskesmas
Bisnis Gelap” Gayo Kita “: Cuan Koruptor Derita Petani
Upacara di Sekolah, Kapolres Gayo Lues Sampaikan Pesan Kapolda Aceh: Membangun Karakter Generasi Muda di Tengah Ancaman Kenakalan Remaja

Berita Terkait

Kamis, 2 Oktober 2025 - 10:59 WIB

Tuha Peut Dua Desa di Geureudong Pase Resmi Dilantik, Warga Harap Jadi Penjaga Aspirasi

Sabtu, 27 September 2025 - 16:51 WIB

Sekda Aceh Utara Hadiri Acara Puncak Bulan Bakti Karang Taruna 2025

Kamis, 25 September 2025 - 13:04 WIB

Wakil Rektor I UIN SUNA Lhokseumawe Tegaskan Wisuda Bukan Akhir, Melainkan Awal Pengabdian

Rabu, 24 September 2025 - 22:54 WIB

AKP Dr. Boestani: Dari Perwira Masa Konflik, Kini Menjadi Sosok Inspiratif di Aceh Utara

Selasa, 23 September 2025 - 20:28 WIB

Meriahkan Bulan Bakti, Karang Taruna Aceh Utara Gelar Sosialisasi Pencegahan Stunting

Senin, 22 September 2025 - 12:15 WIB

TNI Peduli: Danramil 27 Geureudong Pase Berikan Bantuan Sembako kepada Warga Kurang Mampu di Desa Binaan

Senin, 22 September 2025 - 09:56 WIB

Danramil 27 Aceh Utara Jadi Inspektur Upacara di SMAN 1 Geureudong Pase

Sabtu, 20 September 2025 - 21:47 WIB

Meriahkan Bulan Bakti Karang Taruna Aceh Utara: Kemensos Adakan Pengobatan Gratis

Berita Terbaru

GAYO LUES

Gayo Lues: Ikrar Abadi di Kaki Leuser

Kamis, 2 Okt 2025 - 08:07 WIB