Dukung Swasembada Pangan, Kapolres Karimun Bersama Forkopimda Lakukan Penanaman Jagung Serentak 1Juta Hektar.

SAJIRUN SARAGIH

- Redaksi

Selasa, 21 Januari 2025 - 20:58 WIB

5057 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karimun/Kepri – Secara simbolis, penanaman jagung serentak guna menyukseskan Program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto ini berlangsung di areal PT. Bakti Tani Nusantara Kec. Buru Kab. Karimun seluas 1/2 Hektar dan di lahan masyarakat Kec. Kundur Utara Kab. Karimun seluas ± 3 Hektar. Selasa (21/01/2025).

Kegiatan yang dipimpin oleh Kapolres Karimun AKBP Robby Topan Manusiwa, S.I.K., M.H. ini, bertepatan dengan launching Penanaman Benih Jagung Serentak 1 Juta Hektar secara virtual oleh Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman bersama Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo yang dilakukan serentak di seluruh provinsi di Indonesia.

Turut hadir Kapolres Karimun AKBP Robby Topan Manusiwa. S.I.K., M.H., Kepala Dinas Pertanian Kab. Karimun Sdr. Sukrianto Jaya Putra, SP. MM, Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kab. Karimun Sdr. Hazwin. M. Kes, Camat Buru Sdr. Muhd. Rahendra, S. Sos. MM, Kabag SDM Polres Karimun AKP M. Djaiz, Kasat Lantas Polres Karimun AKP Dhia Cinthya Siregar, S.Tr.K., S.I.K., Kasat Reskrim Polres Karimun AKP Alvin Dwi Untung Wahyudi, S.Tr.K., S.I.K., Kasat Binmas Polres Karimun AKP Torang Hutabarat, Kasi Humas Polres Karimun AKP Sri Suwanto, Kasat Polairud Polres Karimun IPTU Sarianto, S.H., Kapolsek Buru IPDA Rusdiyanto, S. Sos, M.H., Kanit Provos Polres Karimun IPDA Omzi Amirzon, Pimpinan PT. Bakti Tani Nusantara Sdr. Ansor Agus Proni, Lurah Buru Sdr. Zulkarnain, S. Pd. SD. MMP.d, Lurah Lubuk Puding Sdr. Junaidy, S. IP, Koordinator Penyuluh Pertanian Kecamatan Buru sdr. Mashuri, SP, Danpos AL Buru PELTU Agus A. Hakim, Danposramil Buru SERMA Dedi Arianto, Kepala UPT. Puskesmas Buru Sdr. dr. Dapot Nainggolan, Tokoh masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Pemuda Kecamatan Buru.

Kapolres Karimun AKBP Robby Topan Manusiwa, S.I.K., M.H. mengungkapkan, bahwa program penanaman jagung ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam mendukung kebijakan pemerintah untuk menciptakan swasembada pangan di Indonesia.

“Kami berkolaborasi dengan Forkopimda, kelompok tani dan masyarakat untuk menciptakan hasil pertanian yang optimal dan mendukung ketahanan pangan nasional,” katanya.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan produksi pangan lokal, memperkuat ketahanan pangan, dan meningkatkan kesejahteraan petani di daerah tersebut. Dan juga sebagai bentuk sinergi antara Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga :  Keluarga Besar Perumahan PT.Cipta Alam Property Mengucapkan Selamat Dan Sukses Atas Pelantikan Bupati & Wakil Bupati Kabupaten Karimun Masa Jabatan 2025-2030

Program ini tidak hanya berfokus pada peningkatan produksi jagung, tetapi juga memberikan edukasi dan pelatihan kepada petani mengenai teknik bertani yang efisien. Dengan demikian, diharapkan dapat meningkatkan hasil panen dan memperluas peluang ekonomi terutama kebutuhan pangan bagi masyarakat sekitar.

Jajaran Polsek di wilayah hukum Polres Karimun juga turut melaksanakan kegiatan serupa di sejumlah tempat. Langkah ini bertujuan untuk memastikan penyebaran manfaat program penanaman jagung merata di berbagai wilayah.

Kegiatan penanaman jagung serentak ini mendapat respon positif dari berbagai pihak, termasuk masyarakat dan petani setempat. Mereka menyambut baik program ini karena dapat memberikan dampak langsung terhadap peningkatan kesejahteraan mereka.

Harapannya melalui kegiatan ini, ketahanan pangan di wilayah Kabupaten Karimun dapat lebih terjamin, serta dapat memberikan kontribusi besar dalam mendukung swasembada pangan di tingkat nasional. Dengan keterlibatan aktif Polri dan unsur masyarakat, semangat gotong royong semakin terasa dalam mencapai tujuan ketahanan pangan nasional.

Polres Karimun berkomitmen untuk terus berkolaborasi dengan masyarakat dan pemerintah daerah dalam mendukung program-program strategis di masa mendatang.

Selama kegiatan berlangsung situasi terdapat dalam keadaan Kondusif dan terkendali. [SAJIRUN]

Berita Terkait

APH Karimun Diminta Periksa Penimbunan BBM Jenis Solar Milik Majesty Prosperindo Diduga Tak Punya Izin
Pidato Perdana Bupati Di Rapat Paripurna DPRD Karimun
Polres Karimun Bersama Mahasiswa Gelar Bakti Sosial di TPA Sememal
Rajab, Sya’ban Dan Ramadhan menjadi Bagian Yang Tak Terpisahkan
Terkait Dermaga Krabi Alias Tempat Bongkar Barang Tak Berizin Hingga Kini Berjalan Sangat Mulus. Diduga KSOP Tbk Terima Setoran, Mak Gawat,???.
Mendukung Program Pemerintah Asta Cita Ketahanan Pangan, Polsek Balai Karimun Gelar Zoom Meeting Launching Program Pekarangan Pangan Lestari
BP Kawasan Karimun Yang Cukup Penomenal
Wakil Bupati Karimun, Rocky Marciano Bawole Pimpin Apel Perdana

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 23:07 WIB

Malam Nuzzulul Qur’an Begini Penjelasan Pimpinan Pendidikan Lembaga Tahfizul Qur’an Saqu Gayo Lues, Tengku Zulfendi.

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:22 WIB

Pengurus BKM Masjid Jami Porang Peringati Nuzzulul Qur’an 1446 H Tahun 2025 M.

Kamis, 27 Februari 2025 - 22:51 WIB

Luar Biasa, Sambut Bulan Suci Ramadhan. Kapolres Gayo Lues Serahkan Daging Meugang Kepada Insan Pers

Senin, 24 Februari 2025 - 18:15 WIB

Tantangan Besar Di Januari – Februari Tahun 2025. Banjir, Longsor Dan Kebakaran Landa Kabupaten Gayo Lues.

Sabtu, 22 Februari 2025 - 19:49 WIB

Innalillahi Wa Inna Illahi Raji’un Telah Berpulang Ke Rahmatullah Rekan Kami DIRMANTO Wartawan Modus Aceh 

Jumat, 21 Februari 2025 - 15:56 WIB

Pisah Sambut Kasatresnarkoba, Kapolres Gayo Lues Ucapkan Terima Kasih

Jumat, 21 Februari 2025 - 15:40 WIB

Kapolres Gayo Lues Pimpin Upacara Sertijab Kasatresnarkoba

Minggu, 16 Februari 2025 - 18:44 WIB

Polres Gayo Lues Libatkan 138 Personel Untuk Pengamanan Pelantikan Bupati Dan Wakil Bupati Gayo Lues Di Gedung DPRK

Berita Terbaru