JAKARTA TIMUR – Ibadah selama bulan ramadhan merupakan proses kontemplasi dan pensucian diri sebagai perwujudan manusia yang taat kepada Tuhan Yang Maha Esa. Hal tersebut disampaikan Kepala Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI), Marthinus Hukom, saat penyerahan bingkisan lebaran kepada seluruh staf BNN di Gedung BNN, Cawang, Jakarta Timur, Jumat (5/4).
Kepala BNN RI mengatakan, pemberian bingkisan ini merupakan bentuk tanda kasih dan ikatan emosional antara pimpinan dan bawahan di lingkungan BNN. Lebih lanjut, Kepala BNN RI mengatakan pemberian ini dapat menjadi momen untuk memperkuat solidaritas dan komitmen dalam menjalankan tugas-tugas, terutama dalam Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di Indonesia.
Pada akhir acara, Kepala BNN RI menyampaikan terima kasih kepada seluruh pegawai BNN RI yang telah berdedikasi bagi bangsa dan negara. Ia juga mengucapkan selamat Idul Fitri kepada seluruh keluarga besar BNN, semoga hari kemenangan ini membawa kedamaian, kebahagiaan, dan berkah bagi semua.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Sampaikan salam hormat Saya kepada keluarga. Selamat berlibur. Selamat merayakan Idul Fitri. Semoga proses perjuangan yang Kita lakukan mulai dari awal ramadhan hingga sampai pada hari lebaran, menjadi perbendaharaan amal Kita baik di dunia maupun di akhirat”, ujar Kepala BNN RI.
#indonesiabersinar
#indonesiadrugfree
BIRO HUMAS DAN PROTOKOL BNN RI
(Red)